Identifikasi Pemahaman Konsep Siswa Pada Materi Fluida Statis Di Kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 1 Parigi Tengah

RETNO SARI (2023) Identifikasi Pemahaman Konsep Siswa Pada Materi Fluida Statis Di Kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 1 Parigi Tengah. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Retno Sari, 2023. Identifikasi Pemahaman Konsep Siswa pada Materi Fluida Statis di Kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 1 Parigi Tengah. Program Studi Pendidikan Fisika. Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Tadulako Palu. Pembimbing
(1) Drs. Kamaluddin, M.Si dan Pembimbing (2) Miftah, S.Pd.,M.Pd.

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pemahaman konsep siswa pada materi fluida statis di kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 1 Parigi Tengah. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MIPA 1 di SMA Negeri 1 Parigi Tengah yang berjumlah 25 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode tes yang berupa tes diagnostik berbentuk pilihan ganda beralasan (Three Tier Test) yang berkaitan dengan materi fluida statis. Analisis data dilakukan dengan mencari persentase pemahaman konsep dari masing masing indikator. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemahaman konsep siswa SMA Negeri 1 Parigi Tengah di kelas XI MIPA 1 pada materi fluda statis masih tergolong kriteria rendah. Pada penelitian ini, diperoleh rata-rata persentase siswa yang paham konsep sebesar 7%, kriteria tidak paham konsep sebesar 23%, dan siswa yang mengalami miskonsepsi sebesar 70%. Kemudian dari ketujuh indikator yaitu indikator menginterpretasi, mencontohkan, mengklasifikasi, menggeneralisasikan, menginferensi, membandingkan, dan menjelaskan. Indikator yang memperoleh paham konsep yang tertinggi yaitu pada indikator mencontohkan yang terdapat pada butir soal nomor 8 dan 14 dengan rata-rata persentase 12%. Sedang pemahaman konsep siswa yang terendah terletak pada indikator membandingkan yang terdapat pada butir soal nomor 4 dan 7 dengan nilai rata-rata persentase siswa paham konsep sebesar 2%

Kata Kunci: Pemahaman Konsep, Fluida Statis.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Fisika
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Fisika
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/113051
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item