Implementasi Kebijakan Program Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga Di Kabupaten Donggala

DERETTHIE ADONNA SIAHAAN (2022) Implementasi Kebijakan Program Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga Di Kabupaten Donggala. ['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined] thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Implementasi Kebijakan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK) di Kabupaten Donggala. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, observasi nonpartisipatif, dan penelusuran dokumen. Data dianalisis dengan model analisis konten yang dilakukan melalui tahapan pengumpulan data, pereduksian data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kebijakan program Indonesia sehat dengan pendekatan keluarga telah dilaksanakan akan tetapi belum berjalan maksimal. Faktor yang mendukung implementasi kebijakan adalah Faktor komunikasi, dimana sosialisasi telah dilaksanakan baik dari internal maupun eksternal, Faktor sikap petugas yang menerima program dengan baik dan telah melaksanakan kegiatan pendataan keluarga guna mendukung keberhasilan PIS- PK. Sementara faktor yang menghambat adalah sumberdaya yakni keterbatasan sarana dan prasarana program yang kurang membuat program kurang berjalan maksimal dan struktur organisasi yakni perubahan kepala puskesmas atau pengelola program serta ketersediaan SOP dari pelaksanaan program PIS-PK di Puskesmas..

Kata Kunci : Komunikasi, Sumberdaya, Disposisi, Struktur Birokrasi, Implementasi PIS-PK

Item Type: Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined])
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Pascasarjana > Magister Ilmu Administrasi Publik
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/113917
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item