IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PEGAWAI UNTUK OPTIMALISASI KINERJA DINAS PENDIDIKAN KOTA PALU

SITI RAHMAWATI (2024) IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PEGAWAI UNTUK OPTIMALISASI KINERJA DINAS PENDIDIKAN KOTA PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu memiliki tanggung jawab dengan fokus utama pada peningkatan gaji dan pangkat guru serta pegawai. Sebelumnya, proses pengajuan peningkatan gaji dan pangkat dilakukan secara manual, memaksa guru dan pegawai untuk secara berkala datang ke kantor Dinas dengan membawa berkas fisik. Kendala ini menyebabkan keterlambatan, waktu dan tenaga terbuang, serta risiko berkas yang hilang di antara tumpukan di kantor. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, penelitian ini bertujuan mengembangkan Sistem Informasi Manajemen Pegawai di Dinas Pendidikan Kota Palu, dengan fokus meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam proses naik gaji dan pangkat. Melalui metode SLDC Waterfall, penelitian ini melibatkan observasi dan wawancara langsung dengan pihak Dinas untuk memahami kebutuhan dan proses yang ada. Dengan mengimplementasikan sistem ini, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu dapat melakukan pemantauan kinerja pegawai, pengelolaan administrasi, serta mempercepat dan menyederhanakan proses usulan naik gaji dan pangkat, mengatasi kendala fisik berkas, dan meningkatkan transparansi secara keseluruhan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Teknik > Sistem Informasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/114419
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item