INTERFERENSI BAHASA BALI TERHADAP PENGGUNAAN BAHASA INDONESIA LISAN DI DESA BOSAGON JAYA KECAMATAN ONGKA MALINO KABUPATEN PARIGI MOUTONG

BARI PERMADI (2021) INTERFERENSI BAHASA BALI TERHADAP PENGGUNAAN BAHASA INDONESIA LISAN DI DESA BOSAGON JAYA KECAMATAN ONGKA MALINO KABUPATEN PARIGI MOUTONG. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Permadi, Bari. 2019. “Interferensi Bahasa Bali terhadap Penggunaan Bahasa
Indonesia Lisan di Desa Bosagon Jaya Kecamatan Ongka Malino Kabupaten Parigi
Moutong.”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan
Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas
Tadulako, Pembimbing Gusti Ketut Alit Suputra.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana bentuk interferensi bahasa Bali
terhadap penggunaan bahasa Indonesia lisan di Desa Bosagon Jaya Kecamatan
Ongka Malino Kabupaten Parigi Moutong. Penelitian ini bertujuan (1) untuk
mendeskripsikan betuk-bentuk interferensi bahasa Bali terhadap penggunaan bahasa
Indonesia lisan di kalangan masyarakat di Desa Bosagon Jaya, Kecamatan Ongka
Malino, Kabupaten Parigi moutong. (2) menjelaskan faktor-faktor penyebab
terjadinya interferensi bahasa Bali terhadap pengunaan bahasa indonesia. Jenis
penelitiaan adalah kualitatif. Prosedur pelaksanaan penelitian meliputi tiga tahap
yaitu tahap pengumpulan data, tahap analisis data, dan tahap penyajian data. Metode
yang digunakan dalam tahap pengumpulan data yaitu metode simak, metode rekam
dan metode catat. Hasil penelitian menemukan interferensi Fonologi 10 bentuk dan
interferensi Morfologi 2 bentuk dan interferensi Sintaksis 2 bentuk dalam
penggunaan bahasa Indonesia lisan di Desa Bosagon Jaya Kecamatan Ongka Malino
Kabupaten Parigi Moutong. Interferensi Fonologi dapat dibagi menjadi 3 jenis yaitu
(1) Penambahan fonem, (2) Penghilangan fonem, dan (3) Perubahan fonem.
Interferensi Morfologi ditemukan 1 jenis yaitu (1) Perubahan morfem. Bentuk
interferensi Fonologi yaitu penghilangan fonem /h/, penghilangan fonem /y/,
penghilangan fonem /s/, penambahan fonem /ng/, penambahan fonem /l/,
penambahan fonem /h/, penambahan fonem /p/, perubahan fonem /e/ menjadi fonem
/a/, perubahan fonem /h/ menjadi /ng/, perubahan fonem /i/ menjadi /e/. Bentuk
interferensi Morfologi yaitu perubahan afiks /ber-/menjadi afiks /me-/ dan perubahan
sufiks /-i/ menjadi /-en/. Interferensi Sintaksis dapat dibagi menjadi 2 jenis yaitu
(1)Interferensi pada Bentuk Frase, dan (2) Interferensi pada Bentuk Kalimat. Faktor
penyebab interferensi bahasa Bali dalam penggunaan bahasa Indonesia lisan di
kalangan masyarakat di Desa Bosagon Jaya, Kecamatan Ongka Malino, Kabupaten
Parigi moutong yaitu(1) Kedwibahasaan Peserta Tutur, (2)Terbawanya Kebiasaan
dalam Bahasa Ibu (3) Tidak Cukupnya Kosakata Bahasa Penerima
Kata kunci : Interferensi, Bahasa Bali, Penggunaan Bahasa Lisan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/114745
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item