KAJIAN PERUBAHAN GARIS PANTAI DI PANTAI LEMBASADA MENGGUNAKAN SOFTWARE GENESIS

GEBY CHINTIYA (2024) KAJIAN PERUBAHAN GARIS PANTAI DI PANTAI LEMBASADA MENGGUNAKAN SOFTWARE GENESIS. ['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined] thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan pantai yang terjadi di pantai Lembasada selama 10 tahun kedepan pasca pembangunan pelindung Pantai dibandingkan dengan pelindung Pantai lainnya. Penelitian ini menggunakan metode prediksi perubahan garis pantai tahun 2033 menggunakan software Generalized Model for Simulated Shoreline Change (GENESIS). Hasil peramalan perubahan garis pantai di seluruh lokasi penelitian selama 10 tahun menunjukkan terjadi erosi dan akresi dengan laju perubahan erosi berkisar antara 0,5 meter per tahun. Analisis yang dilakukan di Desa Lembasada menunjukkan adanya perubahan yang tergolong sedang hingga besar, tidak adanya perlindungan di sisi selatan atau perlindungan pantai di sisi utara yang telah diamankan dengan pemecah gelombang. Hasil penelitian menunjukkan nilai abrasi maksimum Pantai Lembasada selama 10 tahun dengan adanya bangunan eksisting pemecah gelombang sebesar 20,77 m dan akresi maksimum sebesar 27,15 m, berdasarkan hasil simulasi bangunan Seawall merupakan bangunan pantai yang tepat untuk mengatasi permasalahan abrasi di lokasi penelitian.

Kata Kunci : Perubahan Garis Pantai, GENESIS, Lembasada, Akresi, Abrasi.

Item Type: Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined])
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Pascasarjana > Magister Teknik Sipil
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/115325
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item