KARAKTERISTIK BAKTERI EPIFIT, ENDOFIT DAN RIZOSFER DARI BERBAGAI SUMBER PADI GOGO DI KECAMATAN KULAWI KABUPATEN SIGI PROVINSI SULAWESI TENGAH

JUMARDIN (2020) KARAKTERISTIK BAKTERI EPIFIT, ENDOFIT DAN RIZOSFER DARI BERBAGAI SUMBER PADI GOGO DI KECAMATAN KULAWI KABUPATEN SIGI PROVINSI SULAWESI TENGAH. Doktoral thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Jumardin (E 203 14 013). Karakteristik Bakteri Epifit, Endofit dan Rizosfer dari Berbagai Sumber Padi Gogo Di Kecamatan Kulawi Kabupaten Sigi Provinsi Sulawesi Tengah. Dibawah bimbingan Fathurrahman, Indrianto Kadekoh dan Andi Ete

Penelitian ini bertujuan untuk 1). Menemukan berapa jumlah bakteri dalam epifit, endofit dan rizosfer pada setiap sampel 2). Menemukan bakteri epifit, endofit dan rizosfer yang efektif terhadap perkecambahan benih dan pertumbuhan vegetatif tanaman padi gogo dari berbagai sumber. 3). Menemukan jenis dan potensi bakteri epifit, endofit dan rizosfer pada tanaman padi gogo. 4). Menemukan jenis bakteri yang efektif terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman padi gogo. Penelitian tahap I dilaksanakan di Laboratorium Hama dan Agroteknologi Fakulats Pertanian Universitas Tadulako. Tahap II, dilaksanakan di laboratorium Ilmu Benih Fakulats Pertanian Universitas Tadulako. Tahap III, dilaksakan di Laboratorium Ilmu Tanah dan Penyakit Tanaman Fakultas Pertanian Universitas Tadulako Palu, Laboratorium Bioteknologi Linggkungan-ICBB Institut Pertanian Bogor, uji Molekuler Integrated DNA Technologies Singapore Science Park II. Penelitian tahap IV dilaksanakan pada bulan Juli hingga Desember 2018 di lahan petani Desa Walatana Kecamatan Dolo Selatan Kabupaten Sigi.
Metode penelitian yang digunakan yakni metode eksperimental, penelitian tahap pertama tentang eksplorasi dan isolasi bakteri epifit, endofit dan rizosfer dari berbagai sumber padi gogo di Kecamatan Kulawi Kabupaten Sigi Provinsi Sulawesi Tengah. Tahap II, uji efektifitas bakteri epifit, endofit dan rizosfer terhadap perkecambahan benih. Tahap III, Identifikasi Bakteri Epifit, Endofit dan Rizosfer melalui Uji Biokimia. Tahap IVUji efektifitas bakteri epifit, endofit dan rizosfer terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman padi gogo.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa menemukan bakteri epifit dengan sumber (S8EP), endofit (S9EN) dan rizosfer (S9R) yang efektif terhadap perkecambahan benih dan pertumbuhan vegetatif tanaman padi gogo, jenis bakteri yang ditemukan Bacillus cereus strain VBE12 (S8EPa), Lysinibacillus fusiformis strain BGSLP40 (S8EPb), Bacillus tropicus strain MCCC1A01406 (S9ENa), Bacillus thuringiensis strain AUSGS4 (S9ENb), Bacillus cereus strain VBE16 (S9ENc), Bacillus anthracis strain P0093Karwar (S9Ra), Baciluus anthracis strain ES-9 (S9Rb), Baciluus cereus strain RNS_01 (S9Rc), Bacillus anthracis strain CP DE15 (S9Rd) serta memiliki kemapuan menambat N, melarutkan P, bersifat motil, tidak bersifat pathogen pada tanaman dan berpotensi bersifat pathogen pada mamalia dan jenis bakteri yang terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman padi gogo yakni Bacillus cereus strain VBE12 (S8EPa).

Kata Kunci : Padi Gogo, Bakteri Epifit, Endofit dan Rizosfer

Item Type: Thesis (Doktoral)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Pascasarjana > Doktoral Ilmu Pertanian
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/115581
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item