KARAKTERISTIK DAN KECEPATAN TUMBUH ISOLAT-ISOLAT GANODERMA ASAL HUTAN JAMBI

SUMARNIATI MAHMUD (2020) KARAKTERISTIK DAN KECEPATAN TUMBUH ISOLAT-ISOLAT GANODERMA ASAL HUTAN JAMBI. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi keanekaragaman isolat-isolat Ganoderma dan laju pertumbuhan isolat-isolat Ganoderma yang diisolasi dari tumbuhan berkayu keras di hutan Jambi. Data karakteristik Ganoderma diperoleh dari referensi taxonomi morfologi Ganoderma. Data pertumbuhan Ganoderma dan laju pertumbuhan relatifnya dihitung menggunakan rumus laju pertumbuhan Ganoderma. Rata-rata pertumbuhan Ganoderma pada media PDA dianalisa dengan ANOVA satu arah. Jika data yang diperoleh tidak terdistribusi normal, data akan ditransformasi sebelum dilakukan ANOVA. Perbedaan signifikan yang diperoleh dilanjutkan dengan uji Tukey Honestly Significant Difference (HSD). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Ganoderma pada Bukit Dua Belas dan Hutan Harapan di Jambi terdapat 7 spesies Ganoderma yaitu Ganoderma lipsiense, Ganoderma applanatum, Ganoderma multiplicatum, Ganoderma lucidum, Ganoderma sessile, Ganoderma australe, dan Ganoderma adspersum. Laju pertumbuhan relatif isolat-isolat Ganoderma antar isolat berbeda, Ganoderma lucidum adalah isolat yang memiliki kecepatan tumbuh tercepat dengan laju pertumbuhan 1,03 cm/hari sedangkan G. applanatum MT1 adalah isolat yang memiliki kecepatan tumbuh terlambat dengan laju pertumbuhan 0,29 cm/hari.

Kata Kunci: Karakteristik morfologi, kecepatan tumbuh, Ganoderma.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/115607
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item