KARAKTERISTIK FISIK, KIMIA DAN NILAI SENSORIS NASI INSTAN DENGAN PENAMBAHAN BERBAGAI KONSENTRASI SARI DAUN KELOR (Moringa Oleifera L.)

NADA DESTIANA (2020) KARAKTERISTIK FISIK, KIMIA DAN NILAI SENSORIS NASI INSTAN DENGAN PENAMBAHAN BERBAGAI KONSENTRASI SARI DAUN KELOR (Moringa Oleifera L.). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan konsentrasi fisikokimia dan nilai sensori terbaik dari berbagai konsentrasi sari daun kelor dalam nasi instan. Penelitian telah dilaksanakan di Laboratorium Agroindustri Fakultas Pertanian dan Laboratorium Nutrisi Fakultas Peternakan dan Perikanan Universitas Tadulako, Waktu penelitian berlangsung pada bulan Agustus sampai November 2019. Desain penelitian yang dilakukan yaitu penelitian eksperimental dengan satu faktor yaitu dengan perlakuan beberapa konsentrasi sari daun kelor yang berbeda yaitu sebanyak 0%, 2%, 4%, 6%, 8% Masing-masing perlakuan diulang sebanyak 3 kali, sehingga terdapat 15 unit percobaan. Rancangan percobaan yang digunakan yaitu Rancangan Acak Lengkap (RAL) dan Rancangan Acak Kelompok (RAK). Rancangan Acak Lengkap digunakan untuk analisis sifat fisikokimia yang meliputi uji waktu rehidrasi, analisis kadar air, analisis kadar abu, kadar kalsium dan kadar protein nasi instan. Sedangkan Rancangan Acak Kelompok digunakan untuk analisis sifat sensoris (warna, aroma, rasa, tekstur, dan tingkat kesukaan). Data di analisis menggunakan uji BNJ pada taraf 1%. Hasil penelitian menjukkan bahwa pelakuan memberikan pengaruh yang sangat nyata terhadap kadar air, abu, protein dan kalsium. serta memberikan pengaruh sangat nyata terhadap nilai sensoris nasi instan. Komposisi terbaik perlakuan analisis kimia terdapat pada penambahan 8% sari daun kelor, komposisi terbaik untuk nilai sensoris terdapat pada penambahan 4% sari daun kelor.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/115638
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item