MOH. RISFAN SAILA (2022) KEANEKARAGAMAN JENIS ANGGREK DI DESA NGATABARU TAMAN HUTAN RAYA KAPOPO PALU SULAWESI TENGAH. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
RINGKASAN
MOH RISFAN SAILA – L 131 15 285, Keanekaragaman Jenis Anggrek
Di Desa Ngatabaru Taman Hutan Raya Kapopo Palu Sulawesi Tengah Sri
Ningsih Mallombasang
Anggrek termasuk dalam family Orchidaceae yang merupakan suatu genus
tanaman bunga-bungaan yang banyak tersebar dan beranekaragam di dunia.
Anggota dari suku ini dapat ditemukan di seluruh dunia, kecuali padang pasir
yang kering dan daerah yang tertutup salju. Jenis anggek yang terdapat di dunia
berkisar antara 17.000-35.000. Kontribusi anggrek di Indonesia cukup besar. Dari
20.000 spesies anggrek yang tersebar di seluruh dunia, 6.000 diantaranya berada
di hutan Indonesia. Penelitian ini dilakukan di Desa Ngatabaru Taman Hutan
Raya Kapopo Palu Sulawesi Tengah dan berlangsung selama 2 bulan dari bulan
November sampai Desember 2021.
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan keanekaragaman jenis anggrek
yang terdapat di Kawasan Taman Hutan Raya.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode plot ganda yang
dilakukan secara purposive sampling atau dengan sengajah. Dengan membuat
jalur penelitian dan membuat plot pengamatan. Dengan ukuran plot 20x20 meter.
Hasil penelitian menunjukan bahwa di Desa Ngatabaru Taman Hutan Raya
Kapopo Palu Sulawesi Tengah terdapat 6 jenis anggrek. Anggrek Aerides sp,
Luisia sp, Dendrobium sp1, Dendrobium sp2, Pinalia sp, dan Cleisostoma sp.
Jumlah total individu 81 dan urutan jumlah individu terbanyak yaitu pada anggrek
Dendrobium sp1, dengan jumlah individu 21 dengan H’ 0,34998. Urutan anggrek
yang jumlah individu sedikit yaitu pada anggrek Pinalia sp dengan jumlah
individu 3 dengan H’ 0,12207. Secara umum H’ di area penelitian = 1,680 hal ini
menunjukan keanekaragaman jenis anggrek di Desa Ngatabaru Taman Hutan
Raya Kapopo Palu Sulawesi Tengah termasuk kategori rendah.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Kehutanan > Kehutanan |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/115911 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |