SELVIANITA (2024) Keanekaragaman Makrozoobentos Sebagai Bioindikator Kualitas Air Di Danau Poso Kecamatan Pamona Selatan, Kabupaten Poso Dan Pemanfaatannya Sebagai Media Pembelajaran. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Makrozoobentos merupakan hewan yang hidup di dasar perairan baik air tawar
maupun air laut. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan keanekaragaman
makrozoobentos sebagai bioindikator kualitas air di Danau Poso dan pemanfaatannya
sebagai media pembelajaran. Penelitian ini mengunakan metode Purposive random
sampling dengan teknik pengambilan sampel mengunakan koleksi bebas dengan
metode jalur jelajah sepanjang ±100 m perstasiun. Sedangkan teknik analisis data
mengunakan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan Indeks
Keanekaragaman makrozoobentos diperoleh pada stasiun I (2,51) dan kemudian di
ikuti oleh stasiun II (2,44) dan stasiun III (2,19). Sedangkan Indek keanakaragaman
makrozoobentos di Danau Poso adalah 2,26 dan dikategorikan keanekaragaman
tingkat sedang. Tingginya indeks keanekaragaman makrozoobentos pada stasiun I
dikarenakan habitat makrozoobentos masih terjaga dan dikelilingi vegetasi hutan
sehingga makrozobentos yang ditemukan cukup beranekaragam. Pengembangan hasil
penelitian sebagai media pembelajaran berupa buku saku, dari hasil validasi yang
meliputi validasi media, validasi isi, dan validasi desain yang dilakukan oleh 3 dosen
ahli maupun uji kelayakan yang diujikan kepada 20 mahasiswa memperoleh
persentase sebesar 79,6?n layak di jadikan sebagai media pembelajaran
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Biologi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/116087 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |