Keanekaragaman Zooplankton Di Danau Kalimpa’a Taman Nasional Lore Lindu Sulawesi Tengah

SITI ANISA K.LUPENA (2024) Keanekaragaman Zooplankton Di Danau Kalimpa’a Taman Nasional Lore Lindu Sulawesi Tengah. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Zooplankton merupakan organisme perairan yang bersifat hewani, dengan jumlah yang sangat beranekaragam dan terdiri dari berbagai macam larva dan bentuk dewasa yang mewakili hampir seluruh filum hewan diperairan. Danau Kalimpa’a atau sering dikenal Danau Tambing dengan danau rawa yang dikelilingi hutan yang masih alami yang termasuk dalam kawasan Taman Nasional Lore Lindu. Danau ini belum memiliki catatan tentang keanekaragaman Zooplankton. Oleh sebab itu, perlu dilakukan penelitian mengenai keanekaragaman Zooplankton pada Danau Kalimpa’a Taman Nasional Lore Lindu Sulawesi Tengah. Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui parameter kualitas air dan keanekaragaman Zooplankton pada Danau Kalimpa’a Taman Nasional Lore Lindu Sulawesi Tengah. Metode yang digunakan yaitu purposive sampling, pada empat stasiun dengan tiga kali pengulangan dan pengukuran parameter kualitas air pada pagi dan sore hari. Kemudian di analisis menggunakan Indeks Shannon-Wiener. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan ditemukan 6 spesies Zooplankton. Parameter kualitas air pada danau masih mendukung kehidupan Zooplankton dan Indeks keanekaragaman pada Danau Kalimpa’a Taman Nasional Lore Lindu Sulawesi Tengah di kategorikan indeks keanekaragaman Zooplankton sedang atau 1< H’<3.

Kata Kunci : Zooplankton, Parameter Kualitas Air, dan Keanekargaman.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA > Biologi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/116117
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item