KEEFEKTIFAN MEDIA INTERAKTIF BERBASIS ARTICULATE STORYLINE (BARLINE) TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN IPA PADA SISWA DI KELAS IV SD INPRES 8 MAMBORO

ALFI RAMDA SUDU (2024) KEEFEKTIFAN MEDIA INTERAKTIF BERBASIS ARTICULATE STORYLINE (BARLINE) TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN IPA PADA SISWA DI KELAS IV SD INPRES 8 MAMBORO. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK

Alfi Ramda Sudu, 2024. Keefektifan Media Interaktif Berbasis Articulate Storyline (Barline) terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran IPA pada Siswa Kelas IV SD Inpres 8 Mamboro. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing: Azizah, S.Si., M.Pd.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah terdapat keefektifan penggunaan media interaktif barline terhadap hasil belajar mata pelajaran IPA pada siswa kelas IV SD Inpres 8 Mamboro. Pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh. sampel yang diambil yaitu kelas IV A dan Kelas IV B dengan jumlah masing-masing siswa sebanyak 24 siswa. Penelitian ini menggunakan satu variable independent yaitu penggunaan media interaktif berbasis articulate storyline (X) dan satu variable dependen yaitu hasil belajar (Y). Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data primer yaitu data yang langsung dikumpulkan oleh penelitian dari sumber pertamanya, berupa nilai-nilai intrumen soal pretest dan posttest. Metode penelitian ini menggunakan desain quasi eksperimental (eksperimen semu) dengan jenis Non-Equevalent Control Group dengan melibatkan dua kelas yang diberikan perlakuan yang berbeda yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu analisis deskriptif dan inferensial. Hasil dari penelitian ini diketahui nilai signifikan paired sample t-test adalah 0,000. Karena nilai signifikan t-test < 0,05 (0,000 < 0,05) maka Ha diterima dan Ho ditolak. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pada media pembelajaran interaktif berbasis articulate storyline (X) efektif terhadap hasil belajar (Y) mata pembelajaran IPA pada siswa kelas IV SD Inpres 8 Mamboro.

Kata Kunci: Keefektifan, Articulate Storyline, Hasil Belajar, Pembelajaran IPA

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/116326
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item