FAUZIYYAH INTISHAR (2020) KEPATUHAN IBU HAMIL YANG MENGALAMI ANEMIA DALAM MENGKOMSUMSI TABLET FE DI WILAYAH PUSKESMAS KAMONJI KOTA PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
FAUZIYYAH INTISHAR. Kepatuhan Ibu Hamil Yang Mengalami Anemia dalam Mengonsumsi Tablet Fe Di Wilayah Puskesmas Kamonji Kota Palu (di bawah bimbingan Rasyika Nurul).
Peminatan Promosi Kesehatan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako
Juli 2019
WHO melaporkan prevalensi ibu hamil yang mengalami defisiensi besi sekitar 35-75?n diperkirakan 30-40% penyebab anemia karena kekurangan zat besi. Data menunjukkan bahwa kejadian anemia di Puskesmas Kamonji pada tahun 2016 sebanyak 193 sedangkan pada tahun 2017 meningkat sebanyak 390. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kepatuhan ibu hamil yang mengalami anemia dalam mengonsumsi tablet Fe di wilayah Puskesmas Kamonji Kota Palu. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Informan penelitian sebanyak 13 informan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan pendekatan analisis isi (content analisys). Hasil penelitian menunjukkan Pengetahuan dan sikap ibu hamil di puskesmas kamonji terkait kepatuhan dalam mengonsumsi tablet Fe sudah cukup baik namun hal tersebut tidak diikuti dengan tindakan. Sarana dan prasarana yang terdapat di puskesmas kamonji telah membantu ibu hamil yang mengalami anemia agar tetap mengonsumsi tablet Fe. Pemeriksaan ANC sudah dilaksanakan dengan standar yang berlaku. Peran petugas kesehatan yang belum maksimal dalam memberikan informasi terkait pentingnya mengonsumsi tablet Fe. Dukungan keluarga sudah cukup baik hal ini dapat dilihat dari adanya motivasi yang diberikan oleh keluarga (suami) kepada ibu hamil. Perlunya peran aktif petugas kesehatan dalam memberikan konseling terhadap ibu hamil yang mengalami anemia.
Kata Kunci : Ibu Hamil, Anemia, Tablet Fe
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/116733 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |