KEPUASAN PENGGUNA TERHADAP KUALITAS PELAYANAN PENYEWAAN LAPANGAN FUTSAL DI KOTA PALU

AHMAD SANDI (2024) KEPUASAN PENGGUNA TERHADAP KUALITAS PELAYANAN PENYEWAAN LAPANGAN FUTSAL DI KOTA PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Ahmad Sandi. 2024 :“Kepuasan Pengguna Terhadap Kualitas Pelayanan Penyewaan Lapangan Futsal di Kota Palu”. SKRIPSI. Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Didik Purwanto.
Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kualitas pelayanan terhadap kepuasan pengguna lapangan futsal di Kota Palu?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan pengguna terhadap kualitas pelayanan penyewaan lapangan futsal di Kota Palu. Penelitian ini merupakan jenis penelitian survey dengan metode pendekatan deskriptif kuantitatif menggunakan kuesioner berupa angket. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 60 atlet yang terdiri dari 6 lapangan di Kota Palu. Hasil keseluruhan terkait penilaian terhadap kualitas pelayanan lapangan futsal di Kota Palu yaitu 4,24 (84,8%). Nilai ini dalam kategori responden setuju/puas terkait kepuasan pengguna lapangan futsal di Kota Palu. Kesimpulan dalam penelitian ini menunjukan bahwa kualitas pelayanan jasa berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pengguna lapangan futsal di Kota Palu. Hal tersebut berarti bahwa mayoritas pengguna di lapangan futsal Kota Palu merasakan manfaat dari masing-masing indikator.

Kata Kunci: Kepuasan Pengguna, Kualitas Pelayanan, Futsal.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/116803
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item