DEVIANA (2022) KINERJA BINTARA PEMBINA DESA (BABINSA) DI KELURAHAN BESUSU BARAT KECAMATAN PALU TIMUR KOTA PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Deviana, Stambuk: B 401 18 142, dengan judul ?Kinerja Bintara Pembina
Desa (BABINSA) Di Kelurahan Besusu Barat Kecamatan Palu Timur Kota Palu.
Dibawah bimbingan Bapak Moh. Zain Samsiah selaku pembimbing I dan Bapak
Syamsul Bahri selaku pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Kinerja Bintara
Pembina Desa Di Kelurahan Besusu Barat Kecamatan Palu Timur Kota
Palu dalam melaksanakan tugasnya. Penelitian ini dilakukan di Lingkungan
Kelurahan Besusu Barat Kecamatan Palu Timur Kota Palu Sulewesi Tengah
dengan menggunakan teori kinerja yang di kemukakan oleh Robbins
(2016:21) yang meliputi 5 (lima) aspek yaitu Kualitas, Kuantitas, Ketepatan
Waktu, Efektifitas, dan Kemandirian.
Penelitian ini menggunakan jenis metode penelitian kualitatif dan teknik
pengumpulan data dengan observasi, wawancara, penelusuran dan dokumentasi
dengan informan sebanyak 6 orang yaitu Lurah, Babinsa Kelurahan Besusu
Barat, Ketua Adat, Tokoh Masyarakat (RT 07), serta 2 Masyarakat yang
ada di Kelurahan Besusu Barat, teknik pemilihan menggunakan teknik purposive
dengan metode pendekatan penelitian deskriptif.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kinerja daripada BABINSA di
Kelurahan Besusu Barat Kecamatan Palu Timur Kota Palu telah melaksanakan
tugas dan tanggung jawabnya dengan baik tetapi belum maksimal.
Berdasarkan penelitian menggunakan beberapa aspek yang di kemukakan
oleh Robbins yang meliputi aspek Kualitas Kerja, Kuantitas, Ketepatan Waktu,
Efektifitas, dan Kemandirian dari kelima aspek tersebut sudah terlaksana dengan
baik tetapi belum maksimal terkhusus dalam aspek Ketepatan Waktu dan
Efektifitas yang masih perlu ditingkatkan.
Kata Kunci : Kualitas Kerja, Kuantitas, Ketepatan Waktu, Efektifitas, dan
Kemandirian
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan Library of Congress Subject Areas > J Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/117217 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |