WINDA ALFIANTI (2023) KINERJA PEMERINTAH DESA DALAM PELAYANAN PENYALURAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI PADA DESA PESAKU KECAMATAN DOLO BARAT KABUPATEN SIGI. ['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined] thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Winda Alfianti, No. Stambuk B 102 21 052. Dengan Judul Tesis “Kinerja
Aparatur Pemerintah Desa dalam Pelayanan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai
di Desa Pesaku Kecamatan Dolo Barat Kabupaten Sigi“ Tesis, Program Studi
Administrasi Publik, Pascasarjana Universitas Tadulako. Pembimbing Bapak H.
Irwan Waris dan Bapak H. Sasterio.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja yang dilakukan aparat
desa dalam mewujudkan Kinerja Yang Baik, Professional, dan Kualitas Layanan
Yang Memuaskan kepada masyarakat di Desa Pesaku Kecamatan Dolo Barat
Kabupaten Sigi sesuai dengan aturan yang berlaku. Teori utama yang menjadi
acuan dalam penelitian ini adalah teori Agus Dwiyanto mencakup ; (1)
Produktivitas , (2) Kualitas Layanan, (3) Responsivitas, (4) Responsibilitas (5)
Akuntabilitas Metode penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif –
kualitatif. Lokasi penelitian ini bertempat di Desa Pesaku Kecamatan Dolo Barat
Kabupaten Sigi, dengan Informan sebanyak 5 orang yang dipilih secara purposive.
Pengumpulan data dilakukan dengan cara melakukan wawancara, observasi, dan
dokumentasi. Teknik analisis data dengan menggunakan model interaktif Miles
dan Huberman.
Berdasarkan hasil penelitian, dari jumlah yang menerima bantuan langsung
tunai tersebut belum sesuai dengan data yang ada pemerintah desa juga belum
bisa memberikan pelayanan yang optimal karena kualitas yang diberikan
pemerintah desa masih sangat rendah, dipengaruhi oleh aspek responsibilitas yang
belum berjalan dengan baik dikarenakan masih ada perangkat desa yang tidak
menjalakan kedisiplinan dengan aturan sehingga menjadikan akuntabilitas
pemerintah desa masih sangat rendah sehingga pelayanan secara optimal guna
memutuskan rantai kemiskinan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat
desa tersebut belum terlaksana secara optimal.
Kata Kunci : Produktivitas, Kualitas Layanan, Responsivitas, Responsibilitas,
Akuntabilitas.
Item Type: | Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined]) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Pascasarjana > Magister Ilmu Administrasi Publik |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/117404 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |