Konflik Musim Kemarau Di Desa Bomba Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi

RAHMAT HAMZAH (2023) Konflik Musim Kemarau Di Desa Bomba Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Rahmat Hamzah B201 16 205 Konflik Musim Kemarau DI Desa Bomba Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi. Pembimbing Utama Hasan Muhamad, Pembimbing Pendamping Ahmad Sinala.
Konflik yang terjadi di Desa Bomba Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi. Ialah konflik di musim kemarau, Penyebab dasar Konflik ini adalah pada saat musim kemarau tiba, terjadi perebutan air antar petani karena pada saat musim kemarau volume air yang mengaliri lahan pertanian masyarakat mengurang sehingga masyarakat saling berebut air. Penelitian ini berjudul Konflik Musim Kemarau Di Desa Bomba Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang diperoleh adalah data sekunder dan primer, teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis data berupa redaksi data,penyajian data dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menujukan bahwa konflik musim kemarau di Desa Bomba Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi. Peran Lembaga Perkumpulan Petani Pemakai Air P3a dalam mengatur perairan Pertanian di Desa Bomba Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi untuk mengatur air saat musim kemarau. karena saat musim kemarau tiba para petani saling berebut air. dengan dibentuknya lembaga P3a para petani tidak saling berebut air untuk mengaliri lahan Peratanian. Penyelesaian konflik saat musim kemarau tiba, di Desa Bomba Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi dapat diselesaikan secara internal. Karena kedua belak pihak yang terlibat konflik ialah keluarga sendiri. Sehingga konflik tersebut tidak melebar atau meluas. Konflik ini dapat dimediasi oleh Pemerintah Desa Lembaga Adat dan Pungava uve pengurus P3a karena ketiga lembaga tersebut merupakan lembaga khusus yang memediasi penyelesaian konflik musim kemarau.
Kata Kunci : Konflik, Musim Kemarau

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Sosiologi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/117875
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item