Konflik Tapal Batas Taman Nasional Lore Lindu Dengan Masyarakat Di Desa Mataue Kec. Kulawi Kab. Sigi Sulawesi Tengah

PUTRI CATHLIEN SELEN (2021) Konflik Tapal Batas Taman Nasional Lore Lindu Dengan Masyarakat Di Desa Mataue Kec. Kulawi Kab. Sigi Sulawesi Tengah. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
PUTRI CATHLIEN SELENStambuk B 201 16 162“KONFLIK TAPAL BATAS TAMAN NASIONAL LORE LINDU DENGAN MASYARAKAT DI DESA MATAUE” Kecamatan Kulawi Kabupaten Sigi Provinsi Sulawesi Tengah)”.Di bimbing oleh Bapak Hasan Muhammad.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Konflik Tapal Batas Taman Nasional Lore Lindu dengan masyarakat Desa Mataue Kecamatan Kulawi Kabupaten Sigi Provinsi Sulawesi Tengah. Metode yang digunakan adalah dengan cara observasi, wawancara, studi pustaka dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis datanya dilakukan dengan cara menggunakan analisis deskriptif kualitatif.

Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1. Proses penetapan tapal batas menurut masyarakat Desa Mataue yaitu, tidak melalui sosialisasi sehingga masyarakat tidak mengetahui keberadaannya. Masyarakat mengetahui bahwa, mereka memiliki hutan adat yang dikelola secara turun temurun dari nenek moyangnya jauh sebelum penetapan kawasan konservasi taman nasional yang penetapanya berdasarkan suaka-suaka sesuai dengan kearifan lokal dan peraturan hukum adatnya.2. Konflik antara masyarakat Desa Mataue dan TNLL sebenarnya bersifat laten, semenjak penetapan tapal batas, kejadian yang terjadi dilapangan tidak selalu memiliki benturan yang singnifikan sehingga menyebabkan korban/fisik, konflik yang terjadi hanyalah sebatas cekcok antara warga dan petugas balai. 3. Sampai saat ini Pihak TNLL menggakui belum punya rumusan yang rinci menggenai penggelolaan Taman Nasional berbasis masyarakat. konsep pengembangan berdasarkan sistem zonasi atau mufakat (daerah lingkungan) dengan mempertimbangkan daerah potensi dan kepentingan konservasi nasional dan internasional, konsep zonasi itu terdiri atas zona inti (55.625 ha) didalam kawasan TNLLyang, mutlak dilindungi untuk Pelesrtarian flora,fauna dan ekosistemnya dan hanya bias dimasuki untuk tujuan penggelolaan dan penelitian.

Kata Kunci: Konflik Tapal Batas TNLL, Masyarakat Mataue

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Sosiologi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/117894
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item