Kualitas Pelayanan Kartu Indonesia Sehat Di Pusat Kesehatan Masyarakat Mamboro Kecamatan Palu Utara Kota Palu

LATENRO WAJI DG. PAGULING (2023) Kualitas Pelayanan Kartu Indonesia Sehat Di Pusat Kesehatan Masyarakat Mamboro Kecamatan Palu Utara Kota Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Latenro Waji Dg. Paguling, Nomor Stambuk B 401 19 002, Judul: “Kualitas Pelayanan Pengguna Kartu Indonesia Sehat di Puskesmas Mamboro Kecamatan Palu Utara, Kota Palu”, dibawah bimbingan Bapak Hasbullah sebagai Pembimbing I dan Bapak Irwansyah Kamindang sebagai Pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kualitas Pelayanan Pengguna Kartu Indonesia Sehat di Puskesmas Mamboro dengan teori Kualitas Pelayanan yang
dikemukakan oleh (Taliziduhu Ndraha, 2001) dengan aspek kecepatan, ketepatan, mudah, dan keadilan. Penelitian ini menggunakan pendekatan Kualitatif dengan tipe penelitian Deskriptif. Teknik menentukan informan menggunakan teknik purposive, dengan informan lima orang. Selain itu, dalam teknik pengumpulan data pada penelitian ini melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dengan metode analisis data melalui tahap reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kualitas Pelayanan Pengguna Kartu Indonesia Sehat di Puskesmas Mamboro Kecamatan Palu Utara Kota Palu dapat dikatakan beberapa sudah baik akan tetapi pada indikator kecepatan dapat dikatakan masih kurang baik, karena pasien/masyarakat yang sudah mengantri harus menunggu dulu dokter yang belum datang sesuai waktunya.
Kata Kunci: Kualitas Pelayanan Kecepatan, Ketepatan, Mudah dan Keadilan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan
Library of Congress Subject Areas > J Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/118368
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item