KUALITAS PELAYANAN KARTU KELUARGA DI KANTOR DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPILKABUPATEN MOROWALI

SITI AIDA RONE (2022) KUALITAS PELAYANAN KARTU KELUARGA DI KANTOR DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPILKABUPATEN MOROWALI. ['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined] thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Kualitas Pelayanan Pengelolaan Kartu Keluarga di Dinas Kependudukan dan Catatan sipil Kabupaten Morowali. Penelitian ini tergolong penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Dinas Kependudukan dan Catatan sipilKabupatenMorowali. Teori yang digunakan untuk mengukur kualitas layananadalah teori yang dikemukakan oleh Suhady (2000: 25), dimensi kualitas layanan meliputi ketepatan, kecepatan, keramahan dan murah. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Pengambilan dan pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi.penentuan dan jumlah informan pada penelitian ini diperoleh melalui informan yang dipilih menurut realitas sosial yang menjadi permasalahan penelitian. Analisis data dilakukan dengan pengumpulan data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan di Dinas kependudukan dan pencatatan sipil Kabupaten morowali berdasarkan konsep yang dikemukakan oleh Suhady (2000:25), maka diketahui bahwa indicator ketepatan dalam pelayanan pengurusan kartu keluarga sudah menunjukan kondisi yang baik, sedangkan indicator kecepatan dan keramahan menunjukan kondisi pelayanan masih belum maksimal yang dirasakan oleh masyarakat ,serta indicator murah dimana sebagian masyarakat masih merasa terbebani.

Kata Kunci :KualitasPelayanan, ketepatan, kecepatan, keramahan dan murah

Item Type: Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined])
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Pascasarjana > Magister Ilmu Administrasi Publik
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/118371
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item