Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Pembelajaran PKn Melalui Pembelajaran Kooperatif Tipe NHT (Number Head Together) Pada Siswa Kelas V SDN Bomba

LIDYA ANGRIYANI (2020) Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Pembelajaran PKn Melalui Pembelajaran Kooperatif Tipe NHT (Number Head Together) Pada Siswa Kelas V SDN Bomba. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Lidya Angriyani (2019). Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Pembelajaran PKn Melalui Pembelajaran Kooperatif Tipe NHT (Number Head Together) Pada Siswa Kelas V SDN Bomba. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing I: Arif Firmansyah.

Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran PKn Kelas V SDN Bomba Kecamatan Marawola. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN Bomba dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Number Head Together. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Adapun tahapan dalam penelitian ini meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Hasil penelitian menunjukan bahwa pada tindakan siklus I siswa yang tuntas 8 orang dengan presentase ketuntasan klasikal 47?n daya serap serap klasikal 71,47%. Hasil observasi aktivitas siswa sebesar 57,5?n hasil observasi aktivitas guru sebesar 58%. Pada siklus II siswa yang tuntas meningkat menjadi 16 orang siswa dengan presentase tuntas klasikal 94?n daya serap klasikal 86% . Hasil observasi siswa meningkat menjadi 92,5%. Dan hasil observasi siswa untuk aktivitas guru 93%. Berdasarkan daya serap klasikal minimal 70?n ketuntasan belajar klasikal minimal 80% pada kegiatan pembelajaran siklus II, maka dapat di simpulkan bahwa dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Number Head Together (NHT) dapat meningkatkan hasil belajar PKn pada siswa kelas V SDN Bomba Kecamatan Marawola.
Kata Kunci : Hasil Belajar Siswa, Koperatif tipe Number Head Together (NHT)

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/119863
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item