Meningkatkan Kemampuan Siswa Kelas IV SD Negeri Wuasa Menyanyikan Lagu Daerah Dengan Metode Demonstrasi

ALTRISCA FITRIANI MPOLADA (2024) Meningkatkan Kemampuan Siswa Kelas IV SD Negeri Wuasa Menyanyikan Lagu Daerah Dengan Metode Demonstrasi. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Altrisca Fitriani Mpolada, 2023. Meningkatkan Kemampuan Siswa Kelas IV
SD Negeri Wuasa dengan Metode Demonstrasi. Skripsi, Program Studi
Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan
dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing ibu Yun Ratna
Lagandesa.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah dengan menggunakan metode
demonstrasi dapat meningkatkan kemampuan siswa kelas IV SD Negeri Wuasa
dalam menyanyikan lagu daerah. Jenis penelitian yang digunakan adalah
penelitian tindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas 4 SD
Negeri Wuasa tahun ajaran 2022/2023 yang berjumlah 12 orang siswa. Desain
penelitian yang digunakan adalah alur desain model Kemmis dan Mc Taggart.
Metode pengumpulan data yaitu menggunakan praktek, observasi, dan
dokumentasi. Sementara teknik analisis data yaitu data kualitatif (data yang
diperoleh dari lembar observasi aktivitas guru dan aktivitas siswa) dan data
kuantitatif (data berupa angka-angka yang diperoleh dari hasil evaluasi akhir
siswa menggunakan tes dalam bentuk praktek). Hasil penelitian ini adalah: (1)
dalam menyanyikan lagu daerah bahasa pekurehua siswa mengalami peningkatan,
yaitu pada siklus I Persentase KBK hanya mencapai 66,6% pada siklus II
Persentase KBK meningkat menjadi 81,8%, selain itu hasil observasi siwa
meningkat pada siklus I persentase yang dicapai adalah 73,3?ngan kategori
cukup dan siklus II persentase meningkat menjadi 89,3?ngan kategori baik;
(2) Penggunaan Metode Demonstrasi dapat meningkatkan kemampuan siswa
dalam menyanyikan lagu daerah; (3) Penggunaan metode praktek mempermudah
siswa dalam memahami suatu masalah serta memotivasi siswa untuk lebih dalam
membangun pengetahuan untuk menyelesaikan masalah; dan (4) Dengan
berkelompok siswa mampu untuk bekerja sama.
Kata Kunci : Hasil menyanyi, metode demonstras

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/120056
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item