PEGARUH PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN TERHADAP KINERJA ORGANISASI DENGAN AKUNTABILITAS PUBLIK DAN KETIDAKPASTIAN LINGKUNGAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi Empiris Pada Organisasi Perangkat Daerah Di Kota Palu)

YANTI (2020) PEGARUH PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN TERHADAP KINERJA ORGANISASI DENGAN AKUNTABILITAS PUBLIK DAN KETIDAKPASTIAN LINGKUNGAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi Empiris Pada Organisasi Perangkat Daerah Di Kota Palu). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK

Yanti, C 30112096, “Pengaruh Partisipasi Penyusunan Anggaran terhadap Kinerja Organisasi dengan Akuntabilitas Publik dan Ketidakpastian Lingkungan Sebagai Variabel Moderating. (Studi Empiris pada Organiasi Perangkat Daerah Di kota Palu)” Dibimbing oleh Jafar Bekka dan Sudirman.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh partisipasi penyusunan anggaran terhadap kinerja organisasi dengan akuntabilitas publik dan ketidakpastian lingkungan sebagai variabel moderating. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi pada penelitian ini yaitu 84 Organisasi di Pemda Kota Palu. Metode pengumpulan data menggunakan data primer dengan membagikan kuesioner. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis regresi sederhana (Simple Regression Analysis) dan Uji Selisih Nilai Mutlak.. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Partisipasi Penyusunan Anggaran berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Kinerja Organisasi. (2) Akuntabilitas Publik dan Ketidakpastian Lingkungan tidak memoderasi hubungan Partisipasi Penyusunan Anggaran dengan Kinerja Organisasi.

Kata Kunci: Akuntabilitas Publik, Ketidakpastian Lingkungan, Partisipasi Penyusunan Anggaran, Kinerja Organisasi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/121277
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item