MUHAMAD ZIA ULHAK (2025) PEMANFAATAN TOPSIS (TECHNIQUE FOR ORDER PREFERENCE BY SIMILARITY TO IDEAL SOLUTIONS) UNTUK REKOMENDASI WISATA DI PROVINSI SULAWESI TENGAH. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Pariwisata merupakan salah satu sektor penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Tengah. Untuk mendukung peningkatan pariwisata, penelitian ini mengembangkan sistem pendukung keputusan berbasis web yang menggunakan metode TOPSIS (Technique for Order of Preference by Similarity to Ideal Solution) guna memberikan rekomendasi objek wisata. Sistem ini membantu pengguna memilih objek wisata berdasarkan beberapa kriteria yang relevan, seperti fasilitas, aksesibilitas, biaya, kebersihan, dan keamanan. Dengan menggunakan metode TOPSIS, sistem dapat menentukan peringkat destinasi wisata dengan membandingkan jarak antara solusi ideal positif dan solusi ideal negatif. Berdasarkan penelitian ini, yang menggunakan 5 kriteria, didapatkan hasil bahwa destinasi wisata Tanjung Karang menjadi rekomendasi utama di Sulawesi Tengah, dengan skor perhitungan metode TOPSIS sebesar 0,7426. Hal ini menunjukkan bahwa Tanjung Karang memiliki kesesuaian tertinggi dibandingkan destinasi lain, sesuai dengan kriteria yang ditentukan. Metode TOPSIS terbukti efektif dalam membantu pengambilan keputusan yang objektif dan terukur dalam pemilihan destinasi wisata..
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Informatika |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/121779 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |