PEMBERIAN Spirulina Sp. DAN VITAMIN C DALAM PAKAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP UDANG VANAME (Litopenaeus Vannamei)

CICI WAHYUNI (2022) PEMBERIAN Spirulina Sp. DAN VITAMIN C DALAM PAKAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP UDANG VANAME (Litopenaeus Vannamei). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Udang vaname (Liponaeus vannamei) merupakan komoditas unggulan dibidang budidaya perikanan yang prospeknya cerah. Permasalahan yang sering muncul pada budidaya udang vaname adalah pertumbuhan udang lambat dan mudah terserang penyakit, sehingga mempengaruhi keberhasilan panen. Usaha untuk mencegah permasalahan tersebut adalah pemberian pakan tambahan dengan nilai gizi yang cukup dan pemberian berbagai jenis vitamin dengan dosis yang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian Spirulina sp. dan vitamin C pada pakan untuk pertumbuhan dan kelangsungan hidup udang vaname. Penelitian ini didesain dalam Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 5 ulangan yaitu perlakuan A (kontrol), B (Spirulina 10 g/100 g pakan), C (Vitamin C 375 mg/100 g pakan), D (Spirulina sp 10 g dan Vitamin C 375 mg/100 g pakan). Variabel yang diamati pertumbuhan bobot mutlak, laju pertumbuhan harian, kelangsungan hidup, rasio konversi pakan dan kualitas air. Hasil penelitian menunjukkan pemberian Spirulina sp. dan vitamin c memberikan tidak ada pengaruh terhadap pertumbuhan bobot mutlak, laju pertumbuhan harian serta rasio koversi pakan. pertumbuhan bobot mutlak tertinggi yaitu 27,38±2,89 g, laju pertumbuhan harian tertinggi yaitu 7,86±0,23?n rasio konversi pakan terendah (terbaik) yaitu 0,59±0,07?n kelangsungan hidup tertinggi yaitu 96±5,96?ngan pemberian vitamin c 375 mg. nilai kisaran kualitas air suhu 26-32°C, pH =7,4-8,3 salinitas =25-36 ppt, Do =6,2-7,2 mg/l, amonia =0,01-0,2.
Kata Kunci: Benih udang vaname, Spirulina sp, vitamin C, pertumbuhan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Peternakan dan Perikanan > Akuakultur
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/122009
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item