AKRAM WALYDY SAKARIA (2024) Pemeliharaan Hunian Tetap(HUNTAP)Duyu Kota Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
PEMELIHARAAN HUNIAN TETAP (HUNTAP) DUYU PASCA BENCANA GEMPA KOTA PALU
Akram Walydy Sakaria, Adnan Fadjar, Harun Mallisa
ABSTRAK
Gempa bumi yang menghasilkan tsunami dengan gelombang mencapai 5-11 meter telah mengakibatkan dampak yang signifikan. Bencana ini menyebabkan likuefaksi yang merusak banyak infrastruktur utama dan rumah warga dengan tingkat kerusakan bervariasi, dari ringan hingga parah. (PUPR) sedang aktif dalam upaya rehabilitasi dan rekonstruksi, termasuk memperbaiki sarana umum serta membangun kembali hunian bagi korban bencana. Manajemen pasca pembangunan merupakan bagian penting dalam menjaga dan mengelola proyek konstruksi serta hunian setelah selesai dibangun. Metode penelitian dilakukan dengan cara melakukan wawancara terhadap pihak pengelolah huntap pertanyaan yang diajukan terhadap responden tentang kepuasan masyarakat terhadap huntap dikategorikan menjadi sangat tidak puas (0%-20%), tidak puas (21%-40%), cukup puas (41%-60%), puas (61%-80%), dan sangat puas (80%-100%). Hasil penelitian (1) Untuk pengelolaan huntap Duyu memiliki pihak pengelolan yaitu pemerintah kota Palu dan Yayasan Buddha Tzu Chi yang terlibat dalam mengatur fasilitas umum berupa infrastruktur, sarana dan prasarana maupun utilitas yang ada. Namun masyarakat juga aktif dalam menjaga dan memelihara sarana dan prasarana yang ada seperti memperhatikan kebersihan lingkungan dan balai pertemuan yang disediakan. (2) Untuk tingkat kepuasan masyarakat berdasarkan hasil persentase rata-rata tingkat kepuasan penghuni terhadap pengelolaan huntap Duyu adalah sangat puas dan puas Dimana 7 dari 15 pertanyaan memeliki nilai persentase tertinggi yaitu ketahanan atap rumah dan lebar kondisi jalan perumahan memuaskan dengan nilai persentase (81,75%), pencahayaan sinar matahari dan fasilitas tempat ibadah dengan nilai persentase (71,86%), penataan ruang/desain yang disediakan dengan nilai persentase (71,42%), dan tata letak ruangan didalam rumah sarana ruang terbuka hijau tersedia dan baik dengan nilai persentase (70,76%).
Kata kunci: Pemeliharaan, Huntap, Kepuasan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/122147 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |