PEMERTAHANAN BAHASA BUOL DI DESA BUNOBOGU KECAMATAN BUNOBOGU KABUPATEN BUOL

SULISTIAWATI (2024) PEMERTAHANAN BAHASA BUOL DI DESA BUNOBOGU KECAMATAN BUNOBOGU KABUPATEN BUOL. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan bentuk-bentuk pemertahanan bahasa Buol di Desa Bunobogu, dan (2) mendeskripsikan faktor-faktor penyebab terjadinya pergeseran bahasa Buol di Desa Bunobogu. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan populasi penelitian terdiri dari tiga Dusun yang berjumlah 466 KK (1.655 jiwa) dengan jumlah sampel 82 KK. Instrumen dalam penelitian ini berupa angket dan dokumentasi yang ditinjau dalam tiga ranah yaitu ranah keluarga, ranah ketetanggaan, dan ranah umum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk pemertahanan bahasa Buol di Desa Bunobogu Kecamatan Bunobogu Kabupaten Buol pada ranah keluarga termasuk dalam kategori sudah bergeser ke bahasa Indonesia atau pemertahanan bahasanya melemah dengan jumlah persentase 39%, dalam ranah ketetanggaan dikategorikan mulai bergeser ke bahasa Indonesia dengan jumlah persentase 42%, sedangkan dalam ranah umum dikategorikan sudah bergeser ke bahasa Indonesia yaitu dengan jumlah persentase 30%. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor yaitu faktor adanya interferensi bahasa Indonesia terhadap bahasa Buol, faktor campur kode dan alih kode, faktor lingkungan, faktor perilaku terhadap bahasa, dan faktor pendidikan.
Kata kunci : sosiolinguistik, pemertahanan, bahasa Buol

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/122185
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item