MOHAMMAD BAYU (2022) Penarapan Hukum Terhadap Tindak Pidana Pencurian Aki Tower Provider (Studi Putusan Nomor 357/Pid/.B/2020/PN PAL). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Rumusan masalah yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah: (1)
Bagaimanakah Penerapan Hukum Terhadap Tindak Pidana Pencurian Aki Tower
Provider (Studi Putusan Nomor 357/Pid.B/2020/PN Pal)?. (2) Bagaimanakah
Pertimbangan Hukum Hakim Dalam Menjatuhkan Sanksi Terhadap Tindak
Pidana Pencurian Aki Tower Provider (Studi Putusan Nomor 357/Pid.B/2020/PN
Pal)?. Tujuan dalam penelitian ini adalah: Untuk Mengetahui Penerapan Hukum
Terhadap Tindak Pidana Pencurian Aki Tower Provider (Studi Putusan Nomor
357/Pid.B/2020/PN Pal). Untuk Mengetahui Pertimbangan Hukum Hakim Dalam
Menjatuhkan Sanksi Terhadap Tindak Pidana Pencurian Aki Tower Provider
(Studi Putusan Nomor 357/Pid.B/2020/PN Pal). Jenis penelitian yang digunakan
dalam penelitian ini adalah penelitian yuridis normatif. Hasil dan kesimpulan
dalam penelitian ini adalah: Penerapan hukum terhadap tindak pidana pencurian
aki tower provider dalam kasus nomor 357/Pid.B/2020/PN Pal, yaitu : Para
Terdakwa terbukti telah melakukan tindak pidana pencurian, dan Para Terdakwa
telah didakwa oleh Penuntut Umum dengan dakwaan tunggal sebagaimana diatur
dalam Pasal 363 ayat (1) ke-4 KUHP. Dakwaan dari Penuntut Umum tersebut
telah tepat dan telah sesuai dengan fakta-fakta di persidangan, dan unsur-unsur
tindak pidana dalam perkara tersebut telah terpenuhi. Pertimbangan hukum
Hakim dalam menjatuhkan sanksi terhadap tindak pidana pencurian aki tower
provider pada kasus nomor 357/Pid.B/2020/PN Pal, Hakim telah
mempertimbangkan terlebih dahulu keadaan yang memberatkan yaitu Perbuatan
para Terdakwa meresahkan masyarakat. Dan Keadaan yang meringankan yaitu
Para Terdakwa mengakui segala perbuatannya. Hakim Menyatakan Terdakwa I
dan Terdakwa II, telah terbukti melakukan tindak pidana Pencurian Dalam
Keadaan Memberatkan. Dan menjatuhkan pidana kepada Para Terdakwa oleh
karena itu dengan pidana penjara masing-masing selama 1 (satu) tahun dan 6
(enam) bulan.
Kata Kunci: Penerapan Hukum;Pencurian; Aki Tower Provider
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/122440 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |