ABD SALAM (2020) PENGARUH ARUS PENGELASAN SMAW TERHADAP KUAT BENDING DAN KETANGGUHAN IMPAK PADA BAJA PEGAS DAUN. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Abd Salam. Program Studi S1 Teknik Mesin. “Pengaruh Arus Pengelasan SMAW Terhadap Kuat Bending Dan Ketangguhan Impak pada Baja Pegas Daunâ€. (Dibimbing oleh Awal Syahrani Sirajuddin, ST., MT.)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi arus pengelasan SMAW terhadap kuat bending dan ketangguhan impak pada baja pegas daun menggunakan arus 90 A, 120 A, dan 150 A. Bahan yang digunakan adalah baja pegas daun mobil kijang 7K dan elektroda E7018 dengan diameter 3,2 mm. Jenis kampuh yang digunakan adalah kampuh V dengan sudut 60?, pengujian yang dilakukan adalah kuat bending dan ketangguhan impak. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Pengujian Bahan Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Tadulako.
Hasil pengujian kuat bending didapatkan nilai kekuatan bending pada arus 150 A dengan nilai tertinggi sebesar 3346,03 Mpa, arus 120 A dengan nilai sebesar 2805,85 Mpa, dan yang terendah arus 90 A dengan nilai sebesar 2228,43 Mpa. Nilai rata-rata energi patah pada spesimen dengan arus 90 A adalah 105,734 joule, pada arus 120 A adalah 102,488 joule, dan arus 150 A adalah 99,777 joule, untuk nilai rata-rata kekuatan impak pada spesimen arus 90 A adalah 2643,354 Kj/m², pada arus 120 A adalah 2562,194 Kj/m², dan arus 150 A adalah 1280,342 Kj/m².
Kata Kunci : Arus Listrik, SMAW , Kuat Bending, Ketangguhan Impak.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Mesin |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/124264 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |