NUR'ASIA (2022) Pengaruh Kepercayaan, Persepsi Risiko Dan Komitmen Terhadap Minat Beli Kembali Konsumen Shopee Di Kota Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan, persepsi risiko dan komitmen terhadap minat beli kembali konsumen Shopee di Kota Palu. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan asosiatif kausal dengan jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 80 responden. Teknik analisis yang digunakan adalah Structural Equation Modeling (SEM) dengan bantuan Software SmartPLS 3.0. Bentuk penarikan sampel menggunakan teknik non probability sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepercayaan terbukti memiliki pengaruh signifikan terhadap komitmen dan minat beli kembali konsumen Shopee di Kota Palu, persepsi risiko tidak terbukti memiliki pengaruh signifikan terhadap kepercayaan, komitmen dan minat beli kembali konsumen Shopee di Kota Palu, selanjutnya komitmen terbukti memiliki pengaruh signifikan terhadap minat beli kembali konsumen Shopee di Kota Palu.
Kata Kunci: Kepercayaan, Persepsi Risiko, Komitmen, dan Minat Beli Kembali.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/126133 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |