PENGARUH KONSENTRASI LARUTAN MENIRAN (Phyllanthus Niruri L) SEBAGAI ANTI JAMUR PADA PENETASAN TELUR DAN KELANGSUNGAN HIDUP IKAN MAS (Cyprinus Carpio)

IAN SETIAWAN (2024) PENGARUH KONSENTRASI LARUTAN MENIRAN (Phyllanthus Niruri L) SEBAGAI ANTI JAMUR PADA PENETASAN TELUR DAN KELANGSUNGAN HIDUP IKAN MAS (Cyprinus Carpio). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Ian Setiawan. O27117080. Pengaruh Konsentrasi Larutan Meniran (Phyllanthus
niruri L) Sebagai Anti Jamur Pada Penetasan Telur Dan Kelangsungan Hidup Ikan
Mas (Cyprinus carpio). Nasmia. Fadly Y.Tantu (2024).
Ikan mas merupakan ikan air tawat yang banyak dibudidayakan karena
memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Permasalahan pada budidaya ikan mas yaitu
karena adanya serangan jamur pada telur ikan mas yang dicirikan telur terlihat
dipenuhi kapas putih halus. Pengobatan infeksi jamur pada telur ikan dilakukan
dengan menggunakan bahan dengan kandungan yang bersifat antijamur. Beberapa
senyawa yang memiliki aktivitas antijamur diantaranya adalah filantin, flovonoid,
dan alkaloid. Pemanfaatan bahan herbal seperti daun meniran menjadi alternatif
untuk meningkatkan keberhasilan penetasan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas dari daun meniran
dalam menurunkan prevalensi jamur sehingga dapat meningkatkan daya tetas
telur ikan mas. Penelitian ini dilaksanakan di Unit Pembenihan Rakyat (UPR)
Saluyu, Desa Kotapulu, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi
Tengah, pada bulan April 2024. Desain yang digunakan yaitu rancangan acak
lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan sehingga menghasilkan 20 unit
percobaan. Perlakuan yang diujikan yaitu perendaman telur dalam meniran
dengan dosis perlakuan A= 0 ppm, B= 200 ppm, C= 250 ppm, dan D= 300 ppm.
Data Prevalensi, daya tetas dianalisis menggunakan analisis ragam ANOVA
dengan bantuan Minitab 16. Jika terdapat perbedaan perlakuan maka dilanjutkan
dengan uji Duncan, lama waktu penetasan, kelangsungan hidup, dan kualitas air
dianalisis secara deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan dosis paling efektif yaitu perlakuan C (250
ppm), dapat menurunkan tingkat serangan jamur sebesar 24,00?n
menghasilkan daya tetas telur sebesar 76,00%, Prevalensi dan daya tetas telur
disebabkan adanya kandungan Filatin, flavonoid, dan alkaloid dalam larutan daun
meniran yang memberikan perlindungan bagi telur-telur pada saat perendaman
terhadap infeksi jamur sehingga telur dapat berkembang dan menetas dengan
baik.
Kata Kunci : Telur ikan mas, daya tetas, kelangsungan hidup, daun meniran

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Peternakan dan Perikanan > Akuakultur
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/126620
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item