CATERINE NADINE MARGARETTA SEMBIRING MELIALA (2022) PENGARUH KONSUMSI SUSU KEDELAI TERHADAP TINGKAT KEBUGARAN JASMANI PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS TADULAKO. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
PENGARUH KONSUMSI SUSU KEDELAI TERHADAP
TINGKAT KEBUGARAN JASMANI PADA MAHASISWA
FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS TADULAKO
Caterine Nadine Margaretta Sembiring Meliala*, Nur Asmar Salikunna**,
Sumarni**,
Muhammad Zainul Ramadhan**
* Mahasiswa Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
** Departemen Fisiologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
ABSTRAK
Latar belakang. Kebugaran jasmani adalah kekuatan fisik untuk melakukan
aktivitas tanpa menimbulkan rasa lelah yang bermakna. Faktor-faktor yang
mempengaruhi kebugaran fisik seperti : jenis kelamin, usia, asupan gizi, status
gizi, komposisi tubuh, aktivitas fisik, latihan, genetik. Susu kedelai adalah salah
satu minuman bergizi yang dapat mempengaruhi kebugaran jasmani. Penelitian
ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsumsi susu kedelai terhadap
kebugaran jasmani pada mahasiswa fakultas kedokteran Universitas Tadulako.
Metode. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pra eksperimental
dengan desain One Group Pre Test Post Test. Pengambilan sampel
menggunakan teknik non probability dengan cara teknik purposive sampling.
Sampel penelitian berjumlah 34 orang yang terdiri dari perempuan dan laki-laki
yang mengonsumsi susu kedelai. Hasil pengukuran diuji dengan tes Harvard
menggunakan aplikasi SPSS.
Hasil. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kebugaran jasmani mahasiswa
kedokteran mengalami peningkatan yaitu dengan rata-rata pre test 44.78 ?
20.64 dan post test 54.03 ? 27.25, Hal ini menunjukkan terjadi peningkatan
kebugaran jasmani setelah mengonsumsi susu kedelai. Selanjutnya,
berdasarkan hasil uji wilcoxon diperoleh nilai p-value = 0.012, (p < 0.05)
Kesimpulan. Terdapat pengaruh konsumsi susu kedelai terhadap tingkat
kebugaran jasmani pada mahasiswa fakultas kedokteran Universitas Tadulako
Kata Kunci : Kebugaran jasmani, Susu kedelai, Aktivitas Fisik, Tes Harvard
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Kedokteran |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/126677 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |