PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA PESERTA DIDIK KELAS VIII DI MTS ALKHAIRAT SOULOWE

NUR HASANAH (2024) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA PESERTA DIDIK KELAS VIII DI MTS ALKHAIRAT SOULOWE. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Nur Hasanah, 2024. Dengan Judul Skripsi “Pengaruh Model Pembelajaran
Problem Based Learning terhadap Keterampilan Berbicara Peserta Didik Kelas
VIII di MTs Alkhairat Soulowe”, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra
Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing, Juniati.
Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh model pembelajaran Problem Based
Learning terhadap keterampilan berbicara peserta didik kelas VIII di MTs
Alkhairat Soulowe. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi
dalam penelitian ini adalah seluruh kelas VIII MTs Alkhairat Soulowe yang
berjumlah 40 peserta didik. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan
teknik simple random sampling dengan jumlah 30 peserta didik kelas VIII.
Instrumen yang digunakan adalah tes praktik dan kuesioner. Teknik analisis data
menggunakan uji Normalitas dengan Liliefors, uji N-gain score dengan uji
independent sample t-test, uji Linearitas data dengan uji-F. Sedangkan uji
Hipotesis diperoleh dari uji t dengan nilai thitung = 17.636 dan ttabel = 1.697 karena
thitung > ttabel pada taraf signifikan 5%, maka disimpulkan bahwa H0 ditolak dan H1
diterima, artinya terdapat pengaruh yang positif dan signifikan penggunaan model
pembelajaran Problem Based Learning terhadap keterampilan berbicara peserta
didik. Adapun nilai determinasi korelasi sebesar 0.698 termasuk ke dalam
kategori kuat. Pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning terhadap
keterampilan berbicara peserta didik sebesar 48,7%, sedangkan sisanya
dipengaruhi oleh faktor lain.
Kata Kunci: Problem Based Learning, Keterampilan Berbicara.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/128058
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item