VIVIN VIRDAYANTI (2025) PENGARUH MUTU PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PASIEN DI PUSKESMAS MAMBORO KOTA PALU. ['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined] thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Vivin Virdayanti. Pengaruh Mutu Pelayanan dengan Kepuasaan Pasien di Puskesmas Mamboro Kota Palu. Dibimbing oleh Muh.Ryman Napirah dan Miranti
Peminatan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako Oktober 2024
Mutu pelayanan kesehatan menunjukan tingkat kesempurnaan pelayanan kesehatan dalam menimbulkan rasa puas dalam diri pasien. Salah satu aspek dari mutu pelayanan adalah kepuasan pasien. Kepuasan pasien adalah suatu tingkat perasaan pasien yang timbul sebagai akibat dari kinerja layanan kesehatan yang di perolehnya setelah di bandingkan dengan apa yang di harapkan. Berdasarkan data dari dinas kesehatan kota Palu dari 13 Puskesmas yang mendapatkan IKM terendah yakni Puskesmas Mamboro. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh mutu pelayanan kesehatan dengan kepuasan pasien di Puskesmas Mamboro Kota Palu. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional Study. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien yang berkunjung di puskesmas Mamboro. dengan Jumlah sampel sebanyak 94 responden. Teknik pengambilan sampel secara Proportional Random Sampling. Analisis data yang digunakan yaitu analisis univariat dan multivariat dengan nilai p ? 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh mutu pelayanan Reliability (p =0,001), Assurance (p =0,080), Tangible (p =0,000), Empathy (p =0,000), Responsiveness (p =0,025), dengan kepuasan pasien di Puskesmas Mamboro Kota Palu. Sebaiknya dalam melakukan pelayanan lebih tanggap, memberi pemahaman kepada pasien dalam melakukan tindakan agar tidak ada keragu-raguan, memberikan rasa empathy kepada semua pasien tanpa mebeda-bedakan serta penyediaan fasilitas pelayanan yang memadai.
Kata Kunci: Mutu Pelayanan, Kepuasan Pasien
Item Type: | Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined]) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Pascasarjana > Magister Kesehatan Masyarakat |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/128270 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |