Pengaruh Pemberian Ekstrak Sabut Kelapa Terhadap Pertumbuhan Ayam Pedaging Fase Finisher

AKBAR (2023) Pengaruh Pemberian Ekstrak Sabut Kelapa Terhadap Pertumbuhan Ayam Pedaging Fase Finisher. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Akbar (O 121 16 125) Pengaruh Pemberian Ekstrak Sabut Kelapa terhadap
Pertumbuhan Ayam Pedaging Fase Finisher (dibawah bimbingan Rusdi dan Sri
Sarjuni, 2023).
Perkembangan suatu peternakan khususnya unggas, saat ini semakin meningkat,
unggas merupakan penghasil daging dan telur untuk memenuhi sebagian besar
konsumsi protein hewani. Penelitian ini telah dilaksanakan di kandang Jurusan
Perternakan Fakultas Peternakan dan Perikanan Universitas Tadulako di desa
Sibalaya Selatan, Kecamatan Tanambulava, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.
Penelitian telah dilaksanakan selama 5 minggu dari tanggal 19 april sampai
dengan 10 mei 2019. Materi yang digunakan pada penelitian ini terdiri atas 125
ekor ayam pedaging umur 1 hari (DOC) yang diperoleh dari perusahaan
pembibitan PT Malindo Makassar. Desain penelitian menggunakan rancangan
acak lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 5 ulangan setiap perlakuan diberikan
ransum yang mengandung ekstrak sabut kelapa yang berbeda yaitu R0= ransum
basal tanpa ekstrak sabut kelapa, R1=ransum basal + 40 ppm tetracyclin seabagai
kontrol positif, R2= ransum basal + 100 ppm ekstrak sabut kelapa, R3= ransum
basal + 400 ppm ekstrak sabut kelapa, R4= ransum basal + 700 ppm ekstrak sabut
kelapa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rataan konsumsi ransum R0
(2394), R1 (2356), R2 (2361), R3 (2358) dan R4 (2356) berpengaruh tidak nyata
(P>0.05). Rataan pertambahan bobot badan R0 (1222), R1 (1239), R2 (1207), R3
(1204) dan R4 (1237) berpengaruh tidak nyata (P>0.05). Rataan Konversi ransum
R0 (1,96), R1 (1,91), R2 (1,96), R3 (1,97) dan R4 (1,191) berpengaruh tidak nyata
(P>0,05). Dari hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa
penggunaan ekstrak sabut kelapa pada ayam broiler menghasilkan performan
pertumbuhan ayam pedaging fase finisher yang sama untuk semua perlakuan
Kata Kunci: Ekstrak Sabut Kelapa, Ayam Pedaging, Konsumsi ransum,
Pertambahan Bobot Badan, Konversi Ransum.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Peternakan dan Perikanan > Peternakan
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/128624
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item