Pengaruh Pemberian Superzyme Terhadap Performa Broiler Yang Dipelihara Pada Lama Gelap 12 Jam

SARMULIAMIN (2024) Pengaruh Pemberian Superzyme Terhadap Performa Broiler Yang Dipelihara Pada Lama Gelap 12 Jam. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Sarmuliamin (O12119023) Pengaruh Pemberian Superzyme terhadap Performa
Broiler yang dipelihara pada Lama Gelap 12 Jam (Selvy Mozin dan Asril Adjis,
2024)
Pembatasan lama pencahayaan menyebabkan waktu makan broiler terbatas,
dimana hal ini dapat memberikan kesempatan bagi broiler agar dapat beristirahat
dari aktivitas makan demi mendukung proses metabolisme dalam tubuh sehingga
dapat berlangsung secara optimal dan mengurangi pengeluaran energi. Adapun
penambahan superzyme dalam ransum memberikan manfaat seperti mempercepat
proses metabolisme dalam tubuh broiler dan dapat meningkatkan nilai nutrisi
ransum sehingga dapat dimanfaatkan secara baik. Penelitian ini bertujuan untuk
melihat pengaruh pemberian superzyme terhadap performa broiler yang dipelihara
pada lama gelap 12 jam. Penelitian dilakukan dikandang percobaan Laboratorium
Pengembangan Agribisnis Peternakan dan Perikanan, Fakultas Peternakan dan
Perikanan, Universitas Tadulako, Desa Sibalaya Selatan, Kecamatan Tanambulava,
Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah. Penelitian dilaksanakan selama dua
bulan yaitu dari 6 Juli sampai 19 September 2023. Penelitian ini menggunakan 56
ekor DOC (Day Old Chick) broiler dengan bobot badan rata-rata 49 g yang
diperoleh dari PT Malindo Feedmil Tbk. Kandang penelitian yang digunakan
sebanyak 14 unit. Setiap unit kandang dibatasi oleh dinding yang terbuat dari ram
kawat dan ditutupi terpal yang berfungsi untuk memberikan kondisi gelap pada
broiler dengan ukuran kandang panjang 100 cm × lebar 70 × tinggi 80 cm. Setiap
petak kandang ditempatkan 4 ekor ayam broiler percobaan, dilengkapi satu buah
tempat pakan kapasitas 5 kg dan tempat minum kapasitas 2 Liter. Pada pengolahan
data penelitian ini menggunakan uji t (Independent sample T-test) untuk melihat
perbandingan penggunaan Superzyme dan Non superzyme terhadap performa ayam
broiler selama penelitian. Terdapat 2 perlakuan yaitu superzyme dan non
superzyme dengan 7 ulangan, masing-masing perlakuan terdapat 4 ekor ayam
broiler. Berdasarkan hasil penelitian bahwa broiler yang dipelihara pada lama gelap
12 jam dengan penambahan superzyme sebanyak 0,25% menghasilkan konsumsi
ransum lebih tinggi (3491 g/ekor) dibandingkan tanpa pemberian superzyme (3431
g/ekor.) Pertambahan bobot badan dengan pemberian superzyme menghasilkan
nilai lebih baik (1875 g/ekor) dibandingkan tanpa pemberian superzyme (1729
g/ekor) dan pada konversi ransum mendapatkan nilai yang sama (1,88) dengan
broiler tanpa pemberian superzyme (1,99).
Kata Kunci : lama gelap 12 jam, performa, superzyme

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Peternakan dan Perikanan > Peternakan
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/128804
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item