PENGARUH PENERAPAN PENDIDIDKAN BUDI PEKERTI DALAM PEMBELAJARAN PPKn SEBAGAI PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA KELAS IV SD INPRES 2 TONDO DI MASA PANDEMI COVID-19

VINY YUVITA SASTA MANASA (2022) PENGARUH PENERAPAN PENDIDIDKAN BUDI PEKERTI DALAM PEMBELAJARAN PPKn SEBAGAI PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA KELAS IV SD INPRES 2 TONDO DI MASA PANDEMI COVID-19. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Viny Yuvita Sasta Manasa (2021). Pengaruh Penerapan Pendidikan Budi Pekerti Dalam Pembelajaran PPKn Sebagai Pembentukan Karakter Siswa Kelas IV SD Inpres 2 Tondo Di Masa Pandemi Covid-19. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing: Dr.Herlina, S.Pd.,M.Pd
Permasalahan pokok dalam penelitian ini adalah sejauh mana pengaruh penerapan pendidikan budi pekerti dalam pembelajaran PPKn sebagai pembentukan karakter siswa kelas IV SD Inpres 2 Tondo. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penerapan pendidikan budi pekerti dalam pembelajaran PPKn sebagai pembentukan karakter siswa kelas IV SD Inpres 2 Tondo. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Dalam penelitian ini variabel yang digunakan adalah variabel bebas (X) dan variabel terikat (Y). Hipotesis yang diuji dalam penelitian ini adalah “Pengaruh Penerapan Pendidikan Budi Pekerti Sebagai Pembentukan Karakter Siswa”. Adapun subjek yang diambil yaitu kelas IV sebanyak 20 siswa untuk mengumpulkan data, digunakan instrumen berupa angket yang diberikan kepada guru kelas IV dan kepada siswa kelas IV serta melihat hasil nilai angket perbandingan. Selanjutnya data yang terkumpul diolah dan di analisis dengan menggunakan teknik analisis uji t-tes menggunakan rumus t-score pada taraf kepercayaan 5%. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapan pendidikan budi pekerti diperoleh dari rekapitulasi jawaban angket pendidikan budi pekerti diperoleh jawaban ya berjumlah 20 jawaban, hasil penelitian ini juga menunjukan bahwa pembentukan karakter siswa diperoleh dari rekapitulasi jawaban angket karakter siswa dari 20 siswa yang menjawab ya berjumlah 19 jawaban. Hasil pengujian t-tes dengan taraf signifikan 5% diperoleh (rhitung) = 0,0263 dikonsultasikan dengan tabel r diperoleh 2,093, dengan demikian (rhitung)< (rtabel) atau 0,0263<2,093. Berdasarkan hasil pengujian tersebut (Ho) yang menyatakan tidak terdapat pengaruh antara pendidikan budi pekerti sebagai pembentukan karakter siswa diterima. Jadi dapat disimpulkan bahwa tidak ada pengaruh pendidikan budi pekerti sebagai pembentukan karakter siswa kelas IV SD Inpres 2 Tondo di masa pandemi covid-19.
Kata Kunci: Budi Pekerti, Karakter Siswa, Pembelajaran PPKn

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/129146
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item