AYU ASTUTI (2023) Pengaruh Pengencer Air Kelapa Dalam Tris Kuning Telur Terhadap Kualitas Spermatozoa Kambing Sapera. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Ayu Astuti (O 121 19 191) Pengaruh Pengencer Air Kelapa Dalam Tris Kuning Telur Terhadap Kualitas Spermatozoa Kambing Sapera (dibawah bimbingan Muhamad Ilyas Mumu dan Andi Baso Lompengeng Ishak).
Keberhasilan inseminasi buatan (IB) pada kambing dipengaruhi oleh kualitas semen yang digunakan pada saat proses inseminasi oleh karena itu penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengencer air kelapa dalam tris kuning telur terhadap kualitas spermatozoa kambing perah selama penyimpanan pada suhu 5ºC. Semen yang digunakan berasal dari 1 ekor pejantan unggul Kambing Perah berjenis Sapera yang berumur 1 tahun 8 bulan dengan kondisi sehat dan terawat. Penampungan semen dilakukan 2x/minggu menggunakan satu set alat vagina buatan. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan P1 (10 ml tris kuning telur + 0,25 semen), P2 (9 ml tris kuning telur + 1 ml air kelapa + 0,25 semen) dan P3 (8,5 ml tris kuning telur + 1,5 ml air kelapa + 0,25 semen) P4 (8 ml tris kuning telur + 2 ml air kelapa + 0,25 semen) dan 4 kali ulangan penampungan. Peubah yang diamati yaitu warna, bau, volume, konsistensi, konsentrasi, motilitas dan viabilitas spermatozoa. Persentase motilitas individu dan viabilitas spermatozoa tidak memberikan pengaruh nyata, namun persentase motilitas individu tertinggi yang diamati selama 3 jam pada suhu penyimpanan 5°C terdapat pada perlakuan P2 yaitu sebesar (59%) sehingga masih bisa dimanfaatkan sebagai pengencer alternatif
Kata kunci : Kambing Sapera, Semen, Air Kelapa, Tris Kuning Telur
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Peternakan dan Perikanan > Peternakan |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/129273 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |