Pengaruh Puasa Ramadhan Terhadap Komposisi Tubuh Pada Usia Remaja Akhir Di Desa Kotarindau Kec. Dolo Kab. Sigi

RESKY HASANAH SAM (2021) Pengaruh Puasa Ramadhan Terhadap Komposisi Tubuh Pada Usia Remaja Akhir Di Desa Kotarindau Kec. Dolo Kab. Sigi. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pengaruh Puasa Ramadhan Terhadap Komposisi Tubuh Pada Usia Remaja Akhir Di Desa Kotarindau Kec. Dolo Kab. Sigi
Resky Hasanah Sam*, Nur Asmar Salikunna **, ***
* Mahasiswa Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako ** Departeman Fisiologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako, Indonesia
ABSTRAK
Pendahuluan: Komposisi tubuh terdiri dari empat komponen utama, yaitu jaringan lemak tubuh total (total body fat), jaringan bebas lemak (fat-free mass), mineral tulang (bone mineral), dan cairan tubuh (body water). Dua komponen komposisi tubuh yang paling umum diukur adalah jaringan lemak tubuh total dan jaringan bebas lemak. Komposisi tubuh menunjukkan perbandingan antara massa lemak, massa tulang, massa otot dan jumlah cairan yang ada didalam tubuh. Puasa Ramadhan dapat menjadi model penelitian yang baik untuk untuk membuktikan apakah puasa Ramadhan dapat memberikan pengaruh terhadap komposisi tubuh
Tujuan: untuk mengetahui pengaruh puasa terhadap komposisi tubuh pada usia remaja akhir
Metode: Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, dengan menggunakan metode pendekatan “quasi eksperimen” Cara pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah Tanita Body Composition Analyzer BC-541. Analisis bivariat menggunakan uji paired sample t-tes.
Hasil: Hasil yang didapatkan bahwa analisis uji statistik antara puasa ramadhan dengan cairan tubuh menggunakan uji paired sample t-tes. dengan nilai signifikan p=0,000 (p<0 p=0,000 p=0,670>0,05), menandakan bahwa tidak ada hubungan antara puasa ramadhan dengan massa tulang. Analisis uji statistik antara puasa ramadhan dengan lemak tubuh dengan nilai signifikan p=0,000 (p&lt;0,05), menandakan bahwa ada hubungan antara puasa ramadhan dengan lemak tubuh. Kesimpulan: Hasil yang didapatkan bahwa terdapat hubungan antara puasa ramadhan terhadap cairan tubuh, massa otot dan lemak tubuh, dan tidak terdapat hubungan antara puasa ramadhan terhadap massa tulang.
Kata Kunci: Puasa Ramadhan, Komposisi Tubuh, cairan tubuh, massa otot, massa tulang, lemak tubuh dan Bioelectrical Impedance Analysis

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/130052
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item