ITOK GUNAWAN (2020) PENGARUH SUPLEMEN EKSTRAK KUNYIT (CURCUMA LONGA) TERHADAP PERFORMANS REPRODUKSI ITIK SILANGAN MOJOSARI DAN BALI. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Itok Gunawan (O 121 16 059). Pengaruh Suplemen Ekstrak Kunyit (Curcuma Longa) Terhadap Performans Reproduksi Itik Silangan Mojosari dan Bali (Yohan Rusiyantono, 2020)
Persilangan itik Mojosari dan Bali diharapkan menghasilkan ternak yang unggul yang bisa memproduksi daging dan telur untuk memenuhi kebutuhan protein hewani konsumen dan peternak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh suplemen ekstrak kunyit (Curcuma Longa) terhadap performans reproduksi itik silangan Mojosari dan Bali. Penelitian telah dilaksanakan di kandang Jurusan Peternakan Fakultas Peternakan dan Perikanan Universitas Tadulako di Desa Sibalaya Selatan, Kecamatan Tanambulava, Kabupaten Sigi Provinsi Sulawesi Tengah. Peneltian dilaksanakan selama 8 minggu. Materi yang digunakan yaitu itik Mojosari dan Bali umur 16 minggu sebanyak 40 ekor dan kunyit segar. Desain penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan. Setiap perlakuan diberikan ekstrak kunyit dengan dosis yang berbeda yaitu R0 = tanpa ekstrak kunyit, R1 = pemberian ektrak kunyit 0,5 ml, R2 = pemberian ektrak kunyit 1,0 ml, R3 = pemebrian ekstrak kunyit 1,5 ml dan R4 = pemberian ekstrak kunyit 2,0 ml. Hasil penelitian ini menunjukkan pemberian ekstrak kunyit dengan dosis yang berbeda tidak berpengeruh nyata (P>0,05) terhadap variabel yang diamati adalah bobot telur (g/butir) dan indeks telur (%) sedangkan pemberian ekstrak kunyit dengan dosis yang berbeda berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap variabel yang diamati adalah jarak bertelur, jumlah telur dan awal peneluran. Pemberian ekstrak kunyit dengan dosis 2,0 ml memberikan hasil yang lebih baik dibandingkan dengan dengan pemberian ekstrak kunyit dengan dosis dibawah 2,0 ml.
Kata Kunci : Silangan Itik Mojosari Betina dan Itik Bali Jantan, Bobot Telur, Indeks Telur, Jarak Bertelur, Jumlah Telur, Awal Peneluran, dan Ekstrak Kunyit.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Peternakan dan Perikanan > Peternakan |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/130551 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |