SYAIFUL (2023) PENGARUH VARIASI JARAK UJUNG PIPA DAN DEBIT TERHADAP DAYA LISTRIK TURBIN PIKOHIDRO. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Pengaruh Variasi Jarak Ujung Pipa Dan Debit Terhadap Daya Listrik
Turbin Pikohidro
Syaiful, Alifi Yunar
Abstrak
Pikohidro mendapatkan energi dari aliran air yang memiliki perbedaan ketinggian
tertentu, dimana energi potensial tersebut digunakan sebagai sumber beroperasinya pokohidro.
Apabila semakin tinggi jatuh air maka semakin besar energi potensial air yang dapat diubah
menjadi energi listrik. Di samping faktor geografis (tata letak sungai), tinggi jatuh air dapat pula
diperoleh dengan membendung aliran air sehingga permukaan air menjadi tinggi. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui pengaruh tinggi jatuh, debit air terjun terhadap daya yang dihasilkan
alat pikohidro. Langkah yang dilakukan dalam penelitian ini perakitan ketinggian terjuh air (head)
dan pengambilan data untuk menggetahui hasil dari kinerja PLTPH. Dari hasil penelitian yang
dihasilkan alat pikohidro, sebagai berikut : a). Debit air Q1 = 6,037 ltr/dtk , menghasilkan putaran
alternator terbesar diketinggian H1= 25 cm - H4= 135 cm dengan hasil antara 450.2 rpm – 678.7
rpm dengan daya listrik yang dihasilkan 4.32 watt – 7.43 watt. b). Debit air Q2 = 8,486 ltr/dtk,
menghasilkan putaran alternator terbesar diketinggian H1= 25 cm - H4= 135 cm dengan hasil
antara 586.8 rpm – 768.7 rpm dengan daya listrik yang dihasilkan 5.17 watt – 7.87 watt. c). Debit
air Q3 = 9,471 ltr/dtk, menghasilkan putaran alternator terbesar diketinggian H1= 25 cm - H4=
135 cm dengan hasil antara 633.6 rpm – 777.3 rpm dengan daya listrik yang dihasilkan 5.78 watt –
8.24 watt. Dan juga, dapat disimpulkan bahwa kontiniu putaran alternator terbesar terdapat pada
ketinggian 135 cm dengan semakin besar debit air yang dialirkan ke kincir turbin dan mangkok
turbin akan semakin besar pula kecepatan putaran alternator turbin dan tegangan keluaran
alternator.
Kata kunci : Turbin Pelton, PLTPh, Daya Turbin, Tinggi Jatuh Ai
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/130793 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |