Pengembangan Modul Pmebelajaran Bilangan Bulat Berbasis Kontekstual Pada Siswa Kelas VI SD

MAGFIRAH FEBRIYANTI (2021) Pengembangan Modul Pmebelajaran Bilangan Bulat Berbasis Kontekstual Pada Siswa Kelas VI SD. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Magfirah Febriyanti (2020), “Pengembangan Modul Pmebelajaran Bilangan Bulat Berbasis Kontekstual Pada Siswa Kelas VI SD”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan. Universitas Tadulako, Pembimbing Mufidah

Tujuan penelitian ini untuk mengembangkan modul pembelajaran pengurangan bilangan bulat berbasis kontekstual pada siswa kelas VI SD. Jenis penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan Borg and Gall hanya menggunakan 7 tahap, yaitu: 1) Penelitian dan pengumpulan data; 2) Perencanaan; 3) Pengembangan draft produk; 4) Uji lapangan awal; 5) Revisi hasil uji coba lapangan awal; 6) Uji coba lapangan utama; dan 7) Penyempurnaan hasil uji coba lapangan utama. Pada penelitian ini setiap sekolah melibatkan 4 siswa kelas VI ditiga Sekolah Dasar yaitu, SDN Bambalemo, SDN Inti Olaya, SD DDI Cabang Parigi. Berdasarkan hasil validasi ahli materi dan ahli media diperoleh nilai rata-rata 4.22 dengan kriteria “sangat baik” yang mengindikasikan bahwa modul valid digunakan. Berdasarkan hasil angket respon siswa dan guru pada uji coba lapangan utama diperoleh nilai rata-rata siswa 4.84 dengan kriteria “Sangat Baik” dan pada guru diperoleh nilai rata-rata 4.41 dengan kriteria “Sangat Baik” yang mengindikasikan bahwa modul praktis digunakan. Berdasarkan hasil validasi dan uji coba lapangan utama dapat diketahui bahwa modul pembelajaran pengurangan bilangan bulat berbasis kontekstual valid dan praktis sehingga layak digunakan oleh siswa kelas VI SD.

Kata kunci : Modul, pengurangan, bilangan bulat, kontekstual

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/131326
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item