ENJELA (2024) Pengetahuan Lokal Masyarakat Dalam Pemanfaatan Sumber Daya Hutan Di Ngata Toro Kecamatan Kulawi Kabupaten Sigi. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Enjela B20118072, Program Studi Sosiologi, Jurusan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Tadulako. Judul Skripsi : “Pengetahun Lokal Masyarakat Dalam Pemanfaatan Sumber Daya Hutan Di Ngata Toro Kecamatan Kulawi Kabupaten Sigiâ€. Dibimbing oleh Hasan Muhamad dan Hapri Ika Poigi.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengetahuan lokal masyarakat di Ngata Toro Kecamatan Kulawi Kabupaten Sigi dan pemanfaatan sumber daya hutan di Ngata Toro Kecamatan Kulawi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik penarikan informan menggunakan teknik purposive dan jumlah informan yaitu sebanyak 10 orang, sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu metode observasi, metode wawancara dan metode dokumentasi. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa (1) pengetahuan lokal yang ada di Ngata Toro yaitu pengetahuan yang sudah diketahui sejak turun temurun dan masih sangat kental juga masih terjaga dengan berbagai larangan yang ada untuk mempertahankan kelestariannya seperti dalam membuka lahan.(2) Pemanfaatan sumber daya hutan Di Ngata Toro yaitu masyarakat sudah memanfaatkan sumber daya hutan sudah sejak lama atau sudah sejak turun temurun dengan memanfaatkan berbagai macam hasil seperti kayu, rotan, obat-obatan dan masih banyak lagi untuk memenuhi kebutuhan hidup.
Kata Kunci : Pengetahun lokal, Pemanfaatan sumber daya hutan
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Sosiologi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/131501 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |