ZULKARNAIN (2023) Pengetahuan Orang Bajo Tentang Penyakit Piddi Lille Dan Piddi Dinde. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Zulkarnain stambuk : B 301 16 126, judul skripsi Pengobatan Tradisional
“Piddi Lille Dan Piddi Dinde†Pada Etnis Bajo Di Desa Lobuton Kecamatan
Totikum Selatan Kabupaten Banggai Kepulauan. Di bImbing oleh ibu
Rismawati sebagai pembimbing utama dan bapak Ikhtiar Hatta selaku ketua
prodi dan sebagai pembimbing pendamping.
Piddi Lille dan Piddi Dinde merupakan penyakit yang diderita oleh
sebagian masyarakat desa Lobuton. ciri-ciri orang yang mengalami penyakit ini
iyalah muka pucat, kencing kuning pekat, hilangnya stamina untuk bekerja dan
hilangya sahwat. Menurut orang Bajo di desa Lobuton penyakit ini mudah
ditemukan obat-obatnya karena sebagian menggunakan tumbuhan obatnya piddi
lille ialah telur ayam kampung, madu, rica jawa 7(tujuh)butir sedangkan piddi dinde
ialah telur ayam kampung, madu, daun sirsak yang masih mudah 7 (tujuh) lembar
dan daun kapuk 7(tujuh) bagian.
Permasalahan dalam penelitian ini guna mengetahui tentang pengobatan
“Piddi Lille dan Piddi Dinde†bagi orang Bajo di desa Lobuton hal ini mencakup
bagaimana persepsi masyarakat dan sandro tentang “Piddi Lille dan Piddi Dindeâ€
serta bagaimana proses pengobatan “Piddi Lille dan Piddi Dinde†orang Bajo di
desa Lobuton lebih menyakini pengobatan tradisional atau lebih memilih berobat
ke dukun, walaupun mereka tahu pengobatan modern saat ini sudah semakin maju,
karena menurut mereka pengobatan tradisional sangat praktis mengingat biaya yang
relatife rendah. Untuk menjawab permasalahan tersebut peneliti menggunakan
metode kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif yang berlokasi di desa Lobuton
Kecamatan Totikum Selatan Kabupaten Banggai Kepulauan dengan studi
kepustakaan dan penelitian lapangan yakni berupa pengamata, wawancara dan
dokumentasi serta informan yang ditetapkan sebanyak 6 (enam) orang secara
sehingga permasalahan dalam penelitian dapat di analisis prosedur yang tepat
Hasil penelitian ini menunjukkan pengetahuan orang Bajo di desa Lobuton
beranggapan bahwa “Piddi Lille dan Piddi Dinde†adalah penyakit yang banyak di
alami oleh masyarakat Lobuton, penyebab penyakit ini ialah orang dengan tipe
pekerja berat entah itu laki-laki maupun perempuan, Penderitanya merasa malas
untuk bergerak atau melakukan aktivitas. pengetahuan dari pengobatan “Piddi Lille
dan Piddi Dinde†memiliki perbedaan satu sama lain mulai dari cara proses
pengobatan dan ramuannya, walaupun keduanya memiliki perbedaan dalam
pengobatannya mereka meyakini dan dipercaya cara pengobatannya dapat
menyembuhkan penyakit “Piddi Lille dan Piddi Dinde†karena melihat
pengetahuan dan pengalaman dukun yang dimilki, mereka juga yakin bahwa dukun
memiliki tujuan yang sama yaitu menyembuhkan seseorang yang terkena penyakit
“Piddi Lille dan Piddi Dindeâ€.
Kata Kunci: Pengobatan Orang Bajo Piddi Lille Dan Piddi Dinde
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Antropologi Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Antropologi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/131524 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |