PENINGKATAN KEMAMPUAN BERBICARA SISWA KELAS V SDN TERPENCIL OGOULANGAMELALUI METODE DISKUSI DESA DUSUNAN BARAT KECAMATANTINOMBO

SRI AYU NINGSIH (2024) PENINGKATAN KEMAMPUAN BERBICARA SISWA KELAS V SDN TERPENCIL OGOULANGAMELALUI METODE DISKUSI DESA DUSUNAN BARAT KECAMATANTINOMBO. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK

Sri Ayu Ningsih, 2024. Peningkatan Kemampuan Berbicara Siswa Kelas V SDN
Terpencil Ogoulanga melalui Metode Diskusi Desa Dusunan Barat Kecamatan
Tinombo. Skripsi, Program Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu
Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako.

Permasalahan penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa. Peneliti
memperoleh informasi sebagai berikut: (1) Guru mengajarkan mata pelajaran IPS,
kurang melibatkan siswa secara aktif dalam interaksi belajar, sehingga siswa
kurang termotivasi, (2) Guru melaksanakan pembelajaran kebanyakan ceramah
tanpa membimbing bagaimana cara berdiskusi dan bertukar pikiran dalam
memecahkan masalah. (3) Guru kurang membimbing mengembangkan
kemampuan berbicara dan mengenal konsep mata pelajaran IPS, sehingga
bimbingan guru tersebut siswa dapat mengkontruksi pemikirannya untuk
menemukan konsep pada mata pelajaran IPS lebih kompleks dan mudah untuk
dipahami. (4) Guru mengajarkan IPS tidak memberikan keterhubungan antara
materi dengan fenomena yang ada di lingkungan sekitar siswa. Tujuan penelitian
untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian
tindakan kelas. Penelitian ini dilaksanakan dua siklus dan berakhir pada siklus II,
tiap siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi.
Subjek penelitian siswa kelas V SDN Terpencil Ogoulanga berjumlah 33 siswa,
terdiri dari 16 laki-laki dan 17 perempuan. hasil belajar siswa pada mata pelajaran
IPS terhadap materi IPS dengan menggunakan metode diskusi di kelas V SDN
Terpencil Ogoulanga menunjukkan bahwa data awal hasil belajar siswa pada mata
pelajaran IPS yaitu memperoleh nilai awal 26,66% anak yang memperoleh nilai.
Hal ini mengalami peningkatan pada siklus I diperoleh ketuntasan klasikal
66,66%, dan daya serap klasikal 65,33?n siklus II diperoleh ketuntasan
klasikal 80%, dan daya serap klasikal 82,66% sehingga dapat disimpulkan bahwa
penerapan metode diskusi kelompok. Hal ini dapat diinterpretasikan bahwa siswa
sudah mengalami peningkatan hasil belajar IPS dengan baik. Hal ini dapat
diinterpretasikan bahwa siswa sudah mengalami peningkatan hasil belajar IPS
dengan baik.

Kata Kunci: Metode Diskusi Kelompok, Hasil Belajar, Pembelajaran IPS.
v

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/132113
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item