PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGGUNAKAN KALIMAT TANYA PADA SISWA KELAS III SD INPRES I PARANGGI MELALUI METODE LATIHAN

JESICHA DWI BESTARI HUNTA (2020) PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGGUNAKAN KALIMAT TANYA PADA SISWA KELAS III SD INPRES I PARANGGI MELALUI METODE LATIHAN. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Jesicha Dwi Bestari Hunta (2019). Peningkatan Kemampuan Menggunakan Kalimat Tanya Pada Siswa Kelas III SD Inpres 1 Paranggi Melalui Metode Latihan, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing I: Efendi.
Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan hasil belajar siswa pada materi kalimat tanya melalui motode pembelajaran di kelas III SD Inpres 1 paranggi?. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh skripsi meningkatkan hasil belajar siswa melalui motode latihan pada materi kalimat tanya di kelas III SD Inpres 1 Paranggi, dengan desain penelitian mengacu pada model Kemmis dan Mc. Taggart yang memiliki 4 komponen yaitu :
(1) Perencanaan, (2) Pelaksanaan Tindakan, (3) Observasi, dan (4) Refleksi. Motode latihan terdiri dari 4 fase pembelajaranyaitu : (1) Penomoran, (2) Mengajukan Pertanyaan, (3) Berfikir Bersama, dan (4) Menjawab. Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK), yang dilakukan dalam dua siklus dengan subyek siswa kelas III SD Inpres 1 Paranggi dengan jumlah siswa 20 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan tes, observasi, dan wawancara. Teknik analisis data adadua yaitu analisis data kuantitatif dan analisis kualitatif. Dari hasil tes awal diperoleh ketuntasan belajar klasikal sebesar 43,75%. Selanjutnya penelitian siklus I diperoleh ketuntasan belajar klasikal sebesar 65%, dan hasil observasi aktivitas guru dan aktivitas siswa pada siklus I masing masing pada kategori baik. Sementara hasil penelitian pada siklus II diperoleh ketuntasan belajar klasikal sebesar 80,8%, dan hasil observasi aktivitas guru dan aktivitas siswa pada siklus II dalam kategori sangat baik.

Kata Kunci : Kemampuan Belajar Siswa, Metode Latihan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/132153
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item