REINALDI (2024) PENINGKATAN PENDAPATAN UMKM MELALUI PERBANTUAN EKONOMI: KAJIAN PASCA BENCANA GEMPA BUMI DI SULAWESI TENGAH TAHUN 2018. ['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined] thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Reinaldi. C 402 22 001, Peningkatan Pendapatan UMKM Melalui Perbantuan Ekonomi: Kajian Pasca Bencana Gempa Bumi di Sulawesi Tengah Tahun 2018 (dibimbing Oleh Mohamad Ichwan dan Muh. Yunus Kasim).
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Peningkatan Pendapatan UMKM Melalui Perbantuan Ekonomi: Kajian Pasca Bencana Gempa Bumi di Sulawesi Tengah Tahun 2018. Jenis penelitian ini adalah penelitian yang menggunakan pendekatan deskriptif dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif dimana analisis data berupa angka-angka atau statistik. Populasi dalam penelitian ini adalah para penerima manfaat di Kabupaten Donggala dan Parigi Moutong, dengan jumlah populasi sebanyak dua kelompok. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Deskriptif yakni suatu pendekatan penelitian yang mengungkap situasi sosial tertentu dengan mendeksripsikan kenyataan secara benar, dibentuk oleh kata-kata berdasarkan teknik pengumpulan dan analisis data yang relevan yang diperoleh dari situasi yang alamiah. Kemudian analisis yang digunakan berikutnya adalah Analisis Pendapatan yaitu penghasilan berupa uang selama periode tertentu. Maka dari itu, pendapatan dapat diartikan sebagai semua penghasilan atau menyebabkan bertambahnya kemampuan seseorang, baik yang digunakan untuk konsumsi maupun untuk tabungan dengan pendapatan tersebut digunakan untuk keperluan hidup dan untuk mencapai kepuasan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya untuk mempertahankan kapasitas dan keberlanjutan usaha kelompok sarung Tenun Subi Desa Limboro Kecamatan Banawa Tengah Kabupaten Donggala dan Kelompok Minyak Kelapa Desa Pelawa Kecamatan Parigi Tengah Kabupaten Parigi Moutong, melalui perbantuan ekonomi yang telah diberikan pemerintah setelah terjadinya gempa bumi, tsunami dan likuifaksi saat itu UMKM yang ada di daerah terdampak tidak dapat beroprasi dengan baik, kemudian pemerintah melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memberikan bantuan berupa stimulan pada Tahun 2019 sampai dengan Tahun 2021, selang berjalan tiga periode lamanya dari memberikan stimulan pemerintah juga memberikan beberapa teknik pelatihan-pelatihan untuk kelompok Tenun Subi dan Kelompok Minyak Kelapa. Peningkatan pendapatan usaha tenun subi dan minyak kelapa setelah dilakukan perbantuan ekonomi dari pemerintah secara menyeluruh meningkat. Namun dalam konteks kelayakan keberlanjutan usaha berdasarkan hasil penelitian ini kelakaykan pada kelompok tenun subi dan minyak kelapa hasil dari kedua kelompok tersebut menunjukkan hasil NPV (Net Present Value) dan perhitungan Net B/C Ratio (Net Benefit Cost Ratio) pada kedua kelompok yang menunjukkan hasil bahwa investasi pada kelompok tenun subi dan minyak kelapa memberikan keuntungan, maka hasil dari kedua kelompok usaha tersebut dikatakan dapat dikembangkan.
Kata Kunci: Peningkatan Pendapatan, UMKM dan Perbantuan Ekonomi
Item Type: | Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined]) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Pascasarjana > Magister Ekonomi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/132310 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |