KARMILA (2024) Peningkatan Protein Menggunakan Suau Bubuk Pada Biskuit Tepung Ubi Jalar Ungu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Biskuit merupakan makanan ringan yang sering dikonsumsi oleh
masyarakat Indonesia dan menjadi makanan favorit, karena memiliki rasa enak
dan bentuk yang beragam. Biskuit merupakan salah satu jenis makanan yang
dibuat dari adonan lunak, berkadar lemak tinggi, relatif renyah bila dipatahkan
dan penampang potongnya bertekstur padat. Tujuan penelitian mendapatkan salah
satu rasio penambahan susu bubuk yang memberikan pengaruh terbaik terhadap
nilai gizi biskuit tepung ubi jalar ungu dan di sukai panelis. Penelitian ini
dilaksanakan di Laboratorium Agroindustri, Fakultas Pertanian dan Laboratorium
Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Tadulako,
Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah. Waktu penelitian ini dimulai pada bulan
Oktober sampai dengan November 2023. Adapun perlakuan penelitian yaitu
dengan penambahan susu bubuk diantaranya 0, 10, 20, 30 dan 40g. Setiap
perlakuan diulang sebanyak 3 kali sehingga terdapat 15 unit percobaan. Penelitian
ini disusun menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola satu faktor yang
diterapkan untuk analisis sifat fisik dan kimia. Sedangkan Rancangan Acak
Kelompok (RAK) digunakan untuk analisis sifat organoleptik (warna, aroma,
tekstur, rasa, dan kesukaan). Parameter penelitian diantaranya kadar air, kadar
abu, kadar lemak, dan uji organoleptik (warna, aroma, rasa dan tekstur). Hasil
penelitian menunjukan bahwa penambahan susu bubuk yang terbaik pada
pembuatan biskuit tepung ubi jalar ungu adalah 40g. Kadar air, kadar abu, kadar
lemak dan uji organoleptik ( warna, aroma, rasa dan tekstur) biskuit ubi jalar ungu
meningkat seiring meningkatnya penambahan susu bubuk sampai 40g, sedangkan
kadar protein juga meningkat sampai 30g dan menurun sampai 40g
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agroteknologi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/132331 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |