NURUSYSYIFA (2024) PERAN GURU DALAM REVITALISASI CIVIC DISPOSITION MELALUI MATA PELAJARAN PPKN DI SMP NEGERI 1 BANAWA TENGAH. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Nurusysyifa, “Peran Guru Dalam Revitalisasi Civic Disposition Melalui Mata Pelajaran PPKn di SMP Negeri 1 Banawa Tengahâ€. Skripsi. Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako. Pembimbing
: Dwi Septiwiharti
Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mendeskripsikan peran gurudalam revitalisasi karakter kewarganegaraan (civic disposition) pada matapelajaran PPKn di SMP Negeri 1 Banawa Tengah (2) untuk mendeskripsikan revitalisasi karakter kewarganegaraan (civic disposition) melalui mata pelajaran PPKn dapat menumbuhkan kesadaran diri dan tanggung jawab siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun subjek penelitian ini berjumlah 24 orang yaitu 1 orang guru mata pelajaran PPKn dan 23 orang siswa kelas VIII. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran guru dalam revitalisasi civic disposition melalui mata pelajaran PPKn yaitu sebagai korektor, motivator, dan pembimbing yang ditunjukkan dalam bentuk pemberian contoh yang baik kepada peserta didik dan tidak hanya memberikan materi saja. Tidak hanya pemberian contoh tetapi juga mengarahkan peserta didik terhadap setiap apa yang mereka lakukan dalam kehidupan sehari-hari . Karna menjadi guru merupakan agen perubahan yangtidak hanya sekedar memberikan materi pelajaran saja tapi juga sebagai garda terdepan guna menciptakan generasi yang sesuai dengan kepribadian bangsa yang tercermin dalam setiap nilai-nilai pancasila. Tentunya bukan hanya guru yang berperan dalam karakter peserta didik namun orang tua dan masyarakat jugasangat penting dalam pembentukan karakter anak. Khususnya guru PKn dalam membimbing karakter peserta didik agar selalu sesuai dengan nilai-nilai Pancasila di era saat ini. Salah satu cara yang dilakukan oleh guru PKn yang ada di SMP Negeri 1 Banawa Tengah dalam mengembangkan karakter peserta didik dengan memberikan metode pembelajaran bermain peran dengan membentuk kelompok belajar yang mana peserta didik akan memainkan sebuah peran yang sudah di tentukan tema yang akan mereka perankan dengan materi pelajaran yang sudah mereka pelajari di pertemuan sebelumnya.
Kata Kunci: Revitalisasi, Civic Disposition, Pendidikan Kewarganegaraan
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraan Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraan |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/132652 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |