PERAN SATUAN TUGAS SAPU BERSIH PUNGUTAN LIAR DALAM PEMBERANTASAN PUNGUTAN LIAR DI WILAYAH HUKUM KEPOLISIAN DAERAH SULAWESI TENGAH

ABRAHAM NOCH YOHANES (2022) PERAN SATUAN TUGAS SAPU BERSIH PUNGUTAN LIAR DALAM PEMBERANTASAN PUNGUTAN LIAR DI WILAYAH HUKUM KEPOLISIAN DAERAH SULAWESI TENGAH. ['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined] thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Abraham Noch Yohanes Erbabley, D 102 20 086, Peran Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar Dalam Pemberantasan Pungutan Liar Di Wilayah Hukum Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah. Pembimbing: Abdul Wahid dan H. Sulbadana.
Rumusan masalah bagaimanakah peranan Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar dalam pemberantasan pungutan liar di Sulawesi Tengah dan hambatan yang dialami Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar dalam dalam pemberantasan pungutan liar di Sulawesi Tengah, menggunakan metode penelitian empiris. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar Provinsi Sulawesi Tengah melalui fungsi Intelijen, Pencegahan, Penindakan dan Yustisi, pelaksanaan peran tersebut dengan melakukan pengawasan dan penindakan terhadap pelaku Pungli, baik itu pada sektor pelayanan publik maupun sektor internal Kepolisian, sebagian besar dilakukan dengan operasi tangkap tangan, penyelesaian pelaku Pungli lebih dominan dengan pembinaan dibandingkan dengan secara Yustisi. Dalam melaksanakan perannya Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar menemui beberapa hambatan yaitu faktor peraturan perundang-undangan/hukum, faktor penegak hukum, Faktor Sarana atau Fasilitas, Faktor masyarakat, Faktor Kebudayaan, semua faktor tersebut saling berkaitan, sehingga mengakibatkan belum optimalnya Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar Provinsi Sulawesi Tengah. Disarankan Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar Provinsi Sulawesi Tengah agar lebih mengutamakan penyelesaian Pungli melalui Yustisi atau proses peradilan pidana terkhusus bila pelakunya Pegawai Negeri Sipil, sehingga dapat menimbulkan efek jera, sehingga dapat menjadi prevensi khusus dan prevensi umum, sehingga tercapai tujuan penegakan hukum

Kata Kunci: Sapu Bersih, Pemberantasan, Pungutan Liar

Item Type: Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined])
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Pascasarjana > Magister Ilmu Hukum
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/133041
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item